RADARMEDAN.COM, DAIRI – Menyambut perayaan Natal pada tanggal 25 Desember 2020, Pemerintah Kabupaten Dairi mengadakan Diakonia Natal di 2 Kecamatan, yakni Kecamatan Silima Pungga dan Kecamatan Lae Parira pada Selasa (8/12/2020).
Di Kecamatan Silima Pungga Pungga, pelaksnaan Diakonia Natal diadakan di Gereja GPSI Jemaat Kristus Gembala, Parongil yang dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Dairi Drs. Leonardus Sihotang yang mewakili Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu. Sementara di Kecamatan Lae Parira, pelaksanaa Diakonia Natal diadakan di Gereja GKPI Desa Lumban Sihite yang dihadiri oleh Wakil Bupati Dairi Jimmy Andrea Lukita Sihombing, SH yang di dampingi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Dairi.
Dalam sambutannya usai perayaan Diakonia Natal, Sekretaris Daerah Kabupaten Dairi membacakan sambutan Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu yang mengatakan bahwa perayaan Natal merupakan salah satu bentuk pengakuan iman umat Kristiani kepada Allah yang telah mengaruniakan Yesus Kristus sebagai Juru Selamat manusia untuk membawa Shaloom bagi seluruh umat manusia yang akan mendamaikan manusia dengan Tuhan dan manusia dengan sesamanya, merayakan Natal Berutu bukan hanya sekedar kebiasaan atau tradisi semata, melainkan harus benar benar murni pengakuan iman atas kelahiran Yesus Kristus sang Putera Natal penebus dosa manusia.
“Suasana Natal sebagaimana yang dirasakan saat ini adalah suasana damai dan penuh kerukunan serta menjadi cita cita kita semua untuk menciptakan suatu tatanan dunia yang damai, adil dan harmonis, bebas dari konflik, kekerasan, penindasan dan peperangan. Dalam suasana seperti itu, umat manusia hidup dengan penuh persaudaraan, saling mencintai dan bersama sama berbuat kebajikan demi kebahagiaan umat manusia,” ujar Beliau.
Oleh karena itu, dengan semangat Natal tersebut, Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Dairi untuk melakukan hal hal yang bermakna diantaranya untuk ikut mengambil bagian secara sungguh sungguh dalam usaha menciptakan persaudaraan sejati diantara anak anak bangsa dengan membangun kehidupan berbangsa di komunitas masing masing, serta peka dan tetap berusaha ramah terhadap lingkungan agar terhindar dari berbagai bencana.
Sementara itu, usai perayaan Diakonia Natal di kecamatan Silima Pungga-pungga, Wakil Bupati Dairi Jimmy A.L Sihombing, SH dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam perayaan Natal setiap tahunnya bagi Umat Nasrani tentunya akan memiliki perayaan yang berbeda beda. Untuk perayaan Natal pada tahun 2020 ini, Wakil Bupati Dairi Jimmy Sihombing mengatakan banyak perbedaan yang akan dirasakan dikarenakan seluruh dunia tanpa terkecuali di Indonesia sedang dilanda oleh pandemi covid-19.
“Kita tidak pernah membayangkan kalau kita merayakan Natal harus menggunakan masker, menjaga jarak ketika duduk di dalam gereja. Kalau biasanya saat merayakan Natal, suasana dalam gereja penuh dengan kehadiran para jemaat, namun untuk saat ini jumlahnya harus dibatasi,” terang Wakil Bupati Dairi.
Pandemi covid-19 ini diutarakan oleh Wakil Bupati Dairi Jimmy Sihombing adalah sesuatu hal yang sangat berat karena dampaknya dirasakan oleh seluruh pihak tanpa terkecuali. Wakil Bupati Dairi mengatakan dampak dari pandemi covid-19 juga harus dirasakan oleh Pemerintah Kabupaten Dairi yang harus melakukan refocusing anggaran terhadap APBD.
“Anggaran yang sudah dialokasikan untuk sektor pembangunan seperti bidang pertanian, pendidikan, kesehatan serta infrastruktur harus diubah sesuai dengan arahan dari Pemerintah Pusat. Akibat perubahan anggaran tersebut, maka beberapa program pembangunan yang sudah dianggarkan harus tertunda pelaksanaannya,” papar Wakil Bupati Dairi.
Refocusing terhadap anggaran tersebut diterangkan oleh Wakil Bupati Dairi juga digunakan untuk pemberian bantuan langsung kepada masyarakat Kabupaten Dairi yang terkena dampak dari covid-19. Oleh karena itu, Wakil Bupati Dairi Jimmy Sihombing dalam kesempatan tersebut mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Dairi untuk tetap taat dalam menjalankan protokol kesehatan sehingga pandemi covid-19 ini dapat dicegah penularannya di Kabupaten Dairi.
Dalam kegiatan Diakonia Natal tersebut, Pemerintah Kabupaten Dairi juga memberikan bingkisan Natal kepada masyarakat yang telah diseleksi dan benar benar mebutuhkan bingkisan tersebut. Turut hadir dalam perayaan Diakonia Natal tersebut Camat Silima Pungga Pungga Horas Pardede serta Camat Lae Parira Ratna Florita Sitanggang.(HM/PR)
TAG : dairi