Keterangan Gambar : Tersangka BES diamankan Sat Narkoba Polres Tapteng
RADARMEDAN.COM, TAPTENG - Tim OpsNal Sat ResNarkoba Polres Tapanuli Tengah berhasil meringkus BES (32) warga Lingkungan I, Desa Muara Ampolu, Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan pada Kamis (23/04/2020) Pukul 17.00 WIB.
Kasat ResNarkoba Polrest Tapanuli Tengah AKP JM Napitupulu melalui Paur Subbag Humas Polrest Tapanuli Tengah IPDA JS Sinurat mengungkapkan penangkapan BES dilakukan berdasarkan pengembangan yang dilakukan terhadap tersangka sebelumnya yaitu: IAH (41) dan TS (40).
"Selanjutnya Tim OpsNal Sat ResNarkoba Polres Tapanuli Tengah menuju lokasi tersangka BES (30), setelah berada di Jalan Padangsidempuan Desa Sukaramai, Kecamatan Sibabangun, Kabupaten Tapanuli Tengah Tim OpsNal berhasil melihat tersangka, tidak mau kehilangan targetnya Tim OpsNal Sat ResNarkoba Polres Tapanuli Tengah langsung menangkap tersangka BES (41), "tutur JS Sinurat.
JS Sinurat menambahkan, pada saat dilakukan penggeledahan badan, Tim OpsNal menemukan Narkotika Jenis Sabu seberat 0,10 Gram dan 1 Unit HP merek Nokia warna hitam pada kantong celana Tersangka BES.
Selanjutnya tersangka BES dibawa ke kantor Sat ResNarkoba Polrest Tapanuli Tengah untuk proses lebih lanjut.(Hery Manalu /PR)
TAG : tapanuli,kriminal,daerah