RADARMEDAN.COM, LABURA - Penuturan Hamdany salah seorang warga yang dapat dimintai keterangannya mengatakan rumah Surif umur 40 tahun memiliki 2 orang anak di Dusun V Pardomouan Nauli Desa Kuala Beringin Kecamatan Kualuh Hulu terbakar pada tanggal 22 April 2020 sekitar pukul 21:30 WIB.
Adapun kejadian ini diduga dari tabung gas yang meledak, Surif menceritakan bermula istri sedang memasak air. Setelah itu istrinya masuk ke kamar sedangkan Surif lagi memperbaiki tv di ruang tamu. Anak dari Surif menjerit melihat api dari dapur sudah membesar. Surif beserta anak dan istrinya bergegas langsung keluar rumah.
Kebakaran ini mengakibatkan bangunan rumah serta 3 unit sepeda motor dan peralatan rumah tangga hangus terbakar, kerugian atas terjadinya kebakaran ini berkisar Rp100 juta.
Mendapat informasi adanya kebakaran 2 unit mobil pemadam kebakaran turun untuk memadamkan api.
Mengetahui adanya warga yang sedang tertimpa musibah, Hendriyanto Sitorus Ketua DPD KNPI Kab.Labuhanbatu Utara mengunjungi korban kebakaran untuk memberikan bantuan berupa 1 sak beras 30 kg, air minum kemasan, Indomie beserta uang sebagai bantuan untuk meringankan beban yang dialami korban, Kamis (23/4/2020) .
Surif ketika dimintai tanggapannya atas kehadiran Ketua DPD KNPI Labuhanbatu Utara mengatakan, sangat berterima kasih dan tidak menyangka Hendriyanto Sitorus datang melihat musibah ini karena lokasi rumah mereka sudah diperbatasan Kabupaten dan terpencil dari pemukiman.
"Semoga apa yang dicita-citakan Hendriyanto Sitorus untuk menjadi Bupati semoga nantinya dapat terwujud karena sosok Hendriyanto sangat peduli dan merakyat," ucap Surif. (DHS/PR)
TAG : labuhan-batu,daerah,komunitas