RADARMEDAN.COM - Video aksi nekat pengendara motor masuk ke Jalan Tol Belmera, Bandar Selamat, Medan, Sumatera Utara, viral di media sosial. Polisi turun tangan menyelidiki insiden tersebut.
Dalam video yang beredar, si pengendara berboncengan menggunakan motor matic. Ia melaju di jalur kiri tanpa menghiraukan mobil yang melintas di sampingnya dengan kencang.
Aksi nekat itu diketahui terjadi, Minggu (7/7/2019) sekitar pukul 16.00 WIB. Kanit 2 Satuan Patroli Jalan Raya (PJR) Ditlantas Polda Sumut Iptu M Joni mengatakan, pihaknya tengah mencari pemilik kendaraan tersebut.
“Kalau dari plat kan kita tau nanti milik siapa itu. Tetap kita tindak, kita cari itu enggak akan kita biarkan. Akan kita layangkan tilangnya,” tegas Iptu M Joni saat dikutip dari tribratanews, Senin (8/7/2019).
Dia menegaskan, dirinya sempat menjumpai beberapa kali pengendara sepeda motor nakal yang masuk ke jalan tol. Dia langsung melakukan penindakan terhadap motor yang melanggar itu.
“Yang namanya sepeda motor itu tidak diperbolehkan masuk ke jalan tol. Kalau pun sepeda motor di atas 250 cc tidak bisa masuk sembarangan,” jelas Iptu M Joni.
Apabila ada motor gede yang masuk ke jalan tol, menurut Joni, haruslah berkoordinasi terlebih dahulu. “Chip–chip (Motor BM) itu juga enggak sembarangan. Harus ijin dan koordinasi ke kita dulu,” jelas Iptu M Joni.(tribratanews/red)
TAG : kriminal,sumut