RADARMEDAN.COM, LANGKAT - Pimpinan Ketua Serikat Pekerja Transport Indonesia – Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (PUK F.SPTI-K.SPSI) Desa Namoukur Utara mendirikan plang organisasi di Jalan Lintas Binjai-Seibingai, Pasar VII Namoukur, Dusun VIII, Desa Bandarmeriah, Kecamatan Seibingai, Kabupaten Langkat, Senin (23/11) siang.
Kegiatan mendirikan plank organisasi yang dipimpin oleh Ketua PUK F.SPTI-K.SPSI Desa Namoukur Utara, Jusup Bangun, yang didampingi Wakil Ketua I, Raja Perkasa Alamsyah Sitepu, Sekreraris Wahyudi Karokaro, dan Bendahara, Lili Nurindah Sari, serta disaksikan Ketua PUK F.SPTI-K.SPSI Desa Tanjunggunung, Sedi Surbakti, dan diikuti lebih dari 40 pekerja yang tergabung dalam UPK F.SPTI-K.SPSI Desa Namoukur Utara.
Ketua PUK F.SPTI-K.SPSI Desa Namoukur Utara, Jusup Bangun mengatakan, pendirian plang organisasi bertujuan untuk memperkuat pembentukan pengurus baru dan menyusul pembekuan kepengurusan yang lama serta legalitas F.SPTI-K.SPSI di wilayah Namoukur Utara.
Tentuya hal ini kita lakukan sesuai dengan Surat Keputusan DPC F.SPTI-K.SPSI Kabupaten Langkat, tertanggal (9/11), tentang Pengukuhan Pimpinan Unit Kerja Care Taker F.SPTI-K.SPSI Desa Namoukur Utara dan Surat tersebut sudah ditandatangani Ketua DPC F.SPTI-K.SPSI Kabupaten Langkat, Sejarahta Sembiring, dan Wakil Sekretaris, Bambang S, yang kita lakukan setelah berkoordinasi dengan unsur Muspika Seibingai,” ungkap Jusup.(Rahmad/PR)
TAG : langkat,komunitas