RADARMEDAN.COM, Medan - Muhammad Bobby Afif Nasution dan istrinya Kahiyang Ayu akan mencoblos di TPS 022 Komplek Tasbi Jalan Setia Budi Medan, Rabu (9/12/2020).
Dijadwalkan Bobby Nasution dan kahiyang Ayu begitu juga dengan ibu kandung Bobby, Ade Hanifah Siregar dan keluarga inti lainnya akan mencoblos sekitar pukul 10.00 Wib.
Sebelumnya, Bobby Nasution dan keluarga akan berziarah ke makam ayahnya Almarhum Erwin Nasution di pemakaman Muslim Jalan Guru Patimpus.
"Insya Allah besok saya dan istri, keluarga saya juga akan coblos sekitar jam 10.00 atau jam 11.00 an pagi lah. Karena paginya kami mau ziarah dulu, kirim doa kepada Almarhum ayah," kata Bobby Nasution Selasa (8/12/2020).
Kahiyang Ayu juga besok itu mencoblos, yang artinya putri satu-satunya Presiden Jokowi itu telah menjadi warga Medan.
Hak itu dibenarkan juru bicara tim pemenangan Bobby-Aulia, Ikrimah Hamidi.
"Setelah menikah sekitar tiga tahun lalu, Mbak Kahiyang Ayu sudah ikut suami jadi warga Medan. Ya besok Insya Allah besok pada nyoblos," kata Ikrimah.
Juru bicara tim pemenangan Bobby-Aulia lainnya Sugiat Santoso menanggapi positif hari pencoblosan besok. Namun Sugiat juga sayangkan fitnah demi fitnah dan info hoax yang kerap dilontarkan.
"Besok, infonya Bang Bobby dan Mbak Kahiyang akan menggunakan hak pilihnya, mencoblos di TPS 022 di Tasbih. Jika masih ada yang berusaha nyinyir bahwa Bang Bobby dan istri tidak punya hak pilih, karena bukan warga Kota Medan itu salah besar. Isu hoax itu disebarkan oleh pihak yang tak bertanggung jawab adalah bentuk kepanikan karena paslon yang mereka dukung berpeluang besar kalah. Mereka kalap, tak tahu harus menyerang dari sisi mana lagi," papar Sugiat Santoso.
Sedangkan Aulia Rachman besok bakal mencoblos di TPS 001 di Jalan Deposito Titi Papan Kecamatan Medan Deli.
Kader Gerindra itu akan mencoblos dengan keluarga besarnya yang tinggal saling berdekatan.
(mc/sp)PE
TAG : pilkada,medan