RADARMEDAN.COM - Kapolda Sumut Irjen. Pol. Drs. Martuani Sormin, M.Si bersama Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin S.I.P., M.M memantau posko korban bencana banjir di Kantor Desa Tanjung Selamat Kec. Sunggal Kab. Deli Serdang, Minggu (06/12/2020)
Turut hadir dalam kesempatan tersebut KA BNPB Sumut, PJU Polda Sumut, PJU Kodam I/BB serta para personil Polda Sumut dan Kodam I/BB.
Setibanya disana, Kapolda Sumut dan Pangdam I/BB langsung menuju ke posko kemudian berkomunikasi langsung dengan warga korban bencana banjir yang mengungsi di posko yang telah disediakan oleh Pemerintah Kecamatan Sunggal Kab. Deli Serdang.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Sumut dan Pangdam I/BB turut meninjau perlengkapan Posko dan berdialog dengan tim medis yang stand by di posko untuk membantu korban bencana banjir.
Kapolda Sumut dan Pangdam I/BB mengecek kondisi para korban di posko serta mengecek ketersediaan pangan obat-obatan untuk para korban. Secara simbolis turut diserahkan bantuan paket sembako kepada para korban di posko bencana banjir.
“Kedatangan saya bersama dengan Pangdam I/BB adalah untuk memastikan kesehatan dan logistik para korban banjir yang terjadi pada Jumat lalu yang disebabkan oleh meluapnya air sungai di beberapa daerah di Kota Medan sekitarnya”, ucap Kapolda Sumut.
Kapolda mengatakan bahwa sampai saat ini bahan - bahan yang dibutuhkan oleh para pengungsi korban bencana banjir adalah bahan makanan, pakaian dan air yang bersih.
“Hari ini kami telah menyerahkan bantuan paket sembako secara simbolis kepada korban banjir berupa beras 150 goni isi 5 kg dan mie instan 35 dus”, lanjutnya
“Harapan kami warga yang menjadi korban bencana banjir dapat diberi kesabaran dan keikhlasan dalam menghadapai musibah ini. Peninjauan ini juga kami lakukan agar lokasi Posko Korban Bencana Banjir ini tidak menjadi kluster baru penyebaran pandemi Covid-19”, ucap Jenderal bintang dua tersebut. (Rio-RM)/PE
TAG : deliserdang,sumut,sekitar-kita,medan