Keterangan Gambar : Bupati Karo Terkelin Brahmana SH, MH, didampingi Kepala Bappeda, Nasib Sianturi, Kadis PUPR, Ediward P Sinulingga, Kabid Bina Marga Mitchon Purba saat meninjau lokasi longsor ,
RADARMEDAN.COM, KARO -- Bupati Karo Terkelin Brahmana SH, MH, didampingi Kepala Bappeda, Nasib Sianturi, Kadis PUPR, Ediward P Sinulingga, Kabid Bina Marga Mitchon Purba, Kepala Desa Rumah Kabanjahe Apul Brahmana, tinjau ring road (jalan lingkar) Desa Rumah Kabanjahe, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo yang longsor dan amblas, Kamis (14/1/2021).
Bupati Karo Terkelin Brahmana menyebutkan, longsor tersebut akibat akhir-akhir ini diguyur hujan lebat. Bahwa, menurut laporan kepala desa, longsor di jalan lingkar Desa Rumah Kabanjahe sudah hampir tiga pekan yang lalu akibat faktor curah hujan yang cukup tinggi mengakibatkan jalan tersebut terkikis dan terjadi longsor dan amblas.
Curah hujan yang tinggi, daerah-daerah rawan longsor harus diwaspadai. Kita harus sigap dan segera ambil sikap dan tangani langsung, agar tidak memakan korban saat ada pengguna jalan yang lewat.
“Ini perlu perhatian bagi OPD terkait untuk langkah kedepan segera tampung anggaran perbaikannya dan sesuai kondisi keadaan gestur kemiringan jalan, soal tekhisnya pihak PUPR yang lebih mengetahuinya,” ucap Terkelin.
Bupati juga meminta Kepala Desa Rumah Kabanjahe (Rumka) agar mengingatkan warga dan pengguna lalulintas untuk sementara harus hati-hati melintasi jalur tersebut dan membuatkan rambu-rambu.
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Karo Eduward Pontianus Sinulingga mengatakan, akan segera memperbaiki jalan yang longsor dan amblas sesuai instruksi Bupati Karo. Sebenarnya longsor itu sudah ditinjau sebelumnya, sekitar bulan Maret 2020 kemarin.
"Untuk sementara, akan kita timbun dulu dengan tanah, agar tidak membahayakan bagi pengguna jalan, "tutur Kadis yang diamini Kabid Bina Marga Mitchon Purba.
" Secepatnya, karena masalah anggaran juga sudah kita tampung di APBD TA 2021 dengan harga perkiraan sementara (HPS) dalam pengerjaan pemasangan bronjong atau tembok pembatas penahanan dengan panjang 15 meter dengan kedalaman lebih kurang 12 meter," tanbahnya. (RT/RM/PR )
TAG : karo