RADARMEDAN.COM, KARO - Masyarakat diharapkan agar berhati-hati dalam transaksi jual beli dagangan pertanian, sebab saat ini beredar uang palsu seperti postingan Lens bre Ribuna yang mengaku mendapat uang palsu pecahan Rp 100 ribuan dari salahsatu pembeli dagangan jualan hasil pertaniannya.
Lens bre Ribuna memposting agar masyarakat khususnya para petani agar teliti dalam menerima uang hasil penjualan tani masyarakat. Hal ini tentu mendapat respon yang positif dari kalangan masyarakat khususnya para petani Tanah Karo.
"Hati-hati kita perjuma juma erbinaga pajak Roga, aku enggo kena, sen palsu selipkenna deba sen barangta kdkd(hati-hati kita petani jualan hasil tani di Pajak Roga, saya sudah kena ini, diselipkannya uang palsu sebagian hasil penjualan barang kita, family) tulis Lenss Bre Ribuna di akun Medsosnya, Rabu(13/1/2021).
Masyarakat berharap agar kejadian ini segera ditindaklanjuti oleh Kepolisian agar masyarakat tidak resah lagi akibat oknum yang mengedarkan uang palsu tersebut. (red/PR)
TAG : kriminal,karo