RADARMEDAN.COM - Keluarga besar Horas Bangso Batak (HBB) menggelar Pesta Bona Taon 2024 dan Deklarasi dukungan kepada Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Gibran Rakabuming Raka.
Bertwmpat di Wisma Taman Sari Jalan Kapten Muslim Nomor : 94, Kecamatan Medan Helvetia Medan, Minggu (14/01/2024), Bona Taon Horas Bangso Batak (HBB) Tahun 2024 mengambil tema Horas Bangso Batak (HBB) bersama seluruh Elemen Bangsa mewujudkan Indonesia Emas.
Ribuan peserta yang hadir dari berbagai wilayah seluruh Sumatera Utara tampak sangat antusias mengikuti acara yang diawali Ibadah bersama yang di layani Pdt. Krisman Saragih, S.Th.
Usai kebaktian dilanjut Deklarasi dukungan terhadap Pasangan Calon (Paslon) Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Gibran Rakabuming Raka.
Deklarasi di lakukan dengan mengucapkan dukungan kepada Pasangan Calon (Paslon) Nomor Urut : 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang di pimpin oleh Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Horas Bangso Batak (HBB), Lamsiang Sitompul, SH., MH.
Wakil Direktur Tim Kampanye Nasional (TKN), Hedrik Sitompul di dampingi para Calon Legislatif (Caleg) dari Partai Politik (Parpol) pendukung Wakil Direktur Tim Pemenangan Prabowo Subianto -Gibran Rakabuming Raka menyampaikan ucapan selamat Tahun Baru 2024 dari Dewan Perwakilan Cabang (DPC) dan Dewan Perwakilan Kecamatan (DPK) Kota Medan.
Sementara itu Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Provinsi Sumatera Utara, Tomson Marisi Parapat, SH dalam sambutannya menyampaikan untuk tetap bersatu.
“Ini Tahun Politik, jangan karena perbedaan pilihan kita jadi terpecah. Beda pilihan bisa saja,” ujarnya sembari menyebutkan Horas Bangso Batak (HBB) berdiri Tahun 2018 biar tetap solid.
Lanjutnya lagi, meminta setiap Anggota Horas Bangso Batak (HBB) membangun Ekonomi lewat Organisasi Horas Bangso Batak (HBB).
“Mari kita membangun Ekonomi lewat Horas Bangso Batak (HBB) sehingga kita lebih sejahtera lewat program-program dari Horas Bangso Batak (HBB),” tegasnya.
Tomson juga meminta citra Horas Bangso Batak (HBB) di jaga lewat sikap sopan santun (atitute) yang baik di mana pun berada.
“Mari kita bergerak maju, sehingga Horas Bangso Batak (HBB) menjadi lebih besar,” ucapnya.
Ketua umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Horas Bangso Batak (HBB), Lamsiang Sitompul, SH., MH yang di dampingi Sekretaris Umum, Luhut Situmorang, SH., MH dan Bendahara Umum, Nurlinda Simanjorang, SH., MKn menyampaikan untuk terus semangat dan tidak saling menyalahkan.
“Kekurangan di bawah merupakan kekurangan Saya juga sebagai Ketua. Untuk itu mari kita bersama berbenah,” ajaknya.
Lamsiang menyebutkan sebagai Ketua harus menjadi panutan dan istilah parbahul-bahul nabolak.
“Sebagai Ketua Saya harus merangkul semuanya,” ucapnya sembari menyebutkan untuk terus bekerja keras untuk Horas Bangso Batak (HBB) kedepannya yang akan melaksanakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) usai Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024.
Acara di akhiri dengan makan malam, foto bersama, lucky draw dan hiburan dari Trio Style Voice.(RM)/HM/PE
TAG : sumut,politik,komunitas