RADARMEDAN.COM, BINJAI - Kepolisian Polsek Binjai Kota menangkap seorang pemuda berinisial DK alias Pelak (18) warga Jalan Cempaka, Keluarahan Pahlawan, Kecamatan Binjai Kota, Sumatera Utara, Sabtu (20/03/2021), yang mencuri sepeda motor di rumah kos-kosan.
Berdasarkan informasi, berawal Randy Wardana Tarigan (21) sedang berada di rumah kos-kosan di Jalan Tamtama, Kelurahan Satria, Kecamatan Binjai Kota. Kemudian sepeda motor Honda Beat BK 6570 RAR miliknya, saat itu sedang diparkirkan didepan kos-kosan dengan keadaan kunci setang sudah hilang.
Setelah mengetahui sepeda motor miliknya sudah hilang, Randy langsung membuat laporan ke pihak kepolisian sektor Binjai Kota dengan nomor LP/09/II/2021/SPK/Binjai Kota, tanggal (23/02/2021).
"Kasubbag Humas Polres Binjai, AKP Siswanto Ginting ketika dikonfirmasi mengatakan, penangkapan berdasarkan informasi seorang pemuda berinisial Randy Wardana Tarigan, yang mengaku sepeda motor miliknya telah hilang. Selanjutnya Kanit Reskrim Binjai Kota, Ipda Rudi Simatupang beserta opsnal melakukan penyelidikan terkait informasi tersebut," ungkap AKP Siswanto Ginting.
Setelah dilakukan penyelidikan, petugas menemukan ciri-ciri pelaku yang dimaksud. Kemudian petugas langsung melakukan penangkapan, saat ditangkap pelaku melakukan perlawanan dan mencoba melarikan diri.
"Pada akhirnya petugas melakukan penembakan ke udara, tetapi tidak diindahkan oleh pelaku dan akhirnya petugas memberikan tindakan tegas dengan terukur mengenai kaki sebelah kiri," jelas AKP Siswanto Ginting .
Barang bukti yang diperoleh petugas yaitu 1 bilah pisau panjang 30 cm, 1 kunci besi berbentuk huruf Y panjang 10 cm, 1 buah obeng dililit kain, 1 buah tang warna putih, 2 buah plat motor BK 6570 RAR yang pelaku buang di area perladangan jagung di Kelurahan Tunggurono, dan 1 jaket warna merah yang dibeli dari uang hasil penjualan sepeda motor.(Rahmad/PR )
TAG : binjai,kriminal