RADARMEDAN.COM, LABUHANBATU - Proses pencarian korban tenggelam di perairan Sungai Barumun, tepatnya di Pelabuhan Laut Tanjung Sarang Elang, Kecamatan Panai Hulu, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara (Sumut), masih terus dilakukan, Jumat (20/1/2023).
Tim gabungan baik dari TNI, Polri, BPBD, maupun masyarakat setempat masih terus berusaha mencari korban, Bambang Panca Darma (31) warga Jalan Belibis Kelurahan Bakaran Batu, Kecamatan Rantau Selatan, Kabupaten Labuhanbatu.
Korban yang merupakan karyawan PLN Rantauprapat, dikabarkan tenggelam karena terpeleset saat memancing bersama rekannya di pelabuhan, usai mengikuti rapat laporan bulanan di kantor PLN ULP Labuhan Bilik, Kamis (19/1/2023) malam.
"Terpeleset, kelewatan saat mau injakkan kakinya pada pembatas dermaga," terang Ewin rekan korban.
Manajer ULP Labuhanbilik Elis Pahala Nainggolan, saat dihubungi melalui seluler dan pesan WhatApp, belum bersedia memberikan tanggapan.
Pantauan di lapangan, hingga saat ini tim dari BPBD Kabupaten Labuhanbatu, Satpol Air Polres Labuhanbatu dan beberapa tim lainnya masih terus menyisir perairan Sungai Barumun guna mencari keberadaan korban tenggelam.
Kapolsek Panai Tengah Kompol Rusdi Koto, saat dimintai keterangan membenarkan saat ini proses pencarian masih tetap barjalan.
"Sejak tadi malam hingga saat ini proses pencarian masih terus dilakukan, mudah-mudahan secepatnya dapat diketemukan," sebut Rusdi saat ditemui di lokasi.
Kepala Desa Tanjung Sarang Elang, Ahmad Pauzi juga membenarkan peristiwa naas tersebut.
"Ini masih proses pencarian bersama masyarakat setempat menggunakan boat kayu," katanya.
Hingga saat ini proses pencarian terus dilakukan, namun belum ada tanda-tanda ditemukannya korban.(BS)/pe
TAG : labuhan-batu,sekitar-kita