Keterangan Gambar : Bangunan mewah yang berada di komplek Villa Rukun Mas, kelurahan Sei Agul, kecamatan Medan Barat mendadak jadi perbincangan warga, pasalnya bangunan yang pada awalnya diketahui memiliki ijin sebagai yayasan, kini diduga beralih fungsi jadi rumah Ibadah, Kamis 12/9/2024 (Foto : Ist)
RADARMEDAN.COM - Sebuah bangunan mewah yang berada di komplek Villa Rukun Mas, kelurahan Sei Agul, kecamatan Medan Barat mendadak jadi perbincangan warga, pasalnya bangunan yang pada awalnya diketahui memiliki ijin sebagai yayasan, kini diduga beralih fungsi jadi rumah Ibadah.
BACA JUGA : Bangunan Berubah Fungsi Jadi Tempat Ibadah, Anggota DPRD Medan Kecewa
Saat media ini mendatangi lokasi bangunan, Kamis 13/9/2024 untuk menggali informasi terkait yayasan, tampak beberapa mobil mewah berjejer di lokasi bangunan.
Salah seorang sekuriti, Akmal berjanji mempertemukan awak media dengan humas yayasan bernama William.
"Selamat siang pak, belum ada kabar dari beliau, kita tunggu aja pak," tulis Akmal lewat Whatsapp.
Namun hingga esok harinya wartawan belum juga bisa bertemu dengan pihak humas Yayasan.
Saat wartawan mendatangi kantor Kelurahan Sei Agul, Kasi Tramtib H. Tobing menyatakan belum mengetahui perihal pembangunan yayasan hingga jadi rumah Ibadah.
"Saya kurang tau tentang ini, karena belum masuk saat pengurusan ijin tersebut, mungkin lebih tahu keplingnya," ujarnya.
Wartawan kemudian mencoba menemui Kepling XIV, Sofyan Nasution, namun belum berhasil. Mencoba komunikasi lewat telephone, ia hanya menjawab sibuk.
"Maaf bang saya sedang sibuk, nanti kita ketemu," ujarnya lewat telepon biasa.
Diketahui, Yayasan Samudra Maha Dharani yang terletak di Komplek Villa Rukun Mas, jalan persatuan, Lingkungan XIV, kelurahan Sei Agul awal berdirinya memiliki ijin bangunan sebagai perkantoran yayasan, namun berdasarkan informasi warga sekitar diduga beralih fungsi menjadi rumah Ibadah.
Hingga berita ini diterbitkan, wartawan masih mencoba mendalami informasi ke pihak terkait lainnya. (HM/PE)
TAG : sumut,sekitar-kita,metropolitan,medan