Keterangan Gambar : Walikota Medan Pimpin Apel pagi
RADARMEDAN.COM - Usai shalat Subuh, Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution SE MM memimpin apel gabungan Tim Pemantauan dan Pencegahan Asmara Subuh di halaman Ex SPBU Petronas Jalan Gagak Hitam Ringroad, tadi pagi.
Kegiatan ini digelar dalam rangka mencegah warga, terutama para remaja untuk berasmara subuh dengan melakukan aksi kebut-kebutan liar di jalan, konvoi kenderaan bermotor maupun nongkrong di pinggir jalan sehingga sangat mengganggu kenyamanan bagi masyarakat pengguna jalan.
Dengan penertiban yang dilakukan, Wali Kota berharap para remaja dapat mengisi waktunya usai sahur dan shalat subuh dengan kegiatan positif seperti tadarus maupun itikaf sehingga bulan suci Ramadhan 1442 H memberikan keberkahan bagi Kota Medan.
Saat memberikan arahan, Wali Kota minta kepada seluruh tim gabungan yang terdiri unsur Satpol PP Kota Medan, Dinas Perhubungan serta jajaran kecamatan didukung personel dari Polrestabes Medan, Kodim 02/01 BS, Yonmarhanlan I/Belawan, Denpom 1/5 Medan dan Lanud Soewondo agar dalam melakukan pemantauan dan pencegahan asmara Subuh untuk selalu mengedepankan tindakan persuasif.
Melalui kolaborasi Pemko Medan dan TNI/Polri ini, Wali Kota berharap dapat menghilangkan kebiasaan yang tidak baik masyarakat di bulan Ramadhan akan menjadi lebih baik. Apabila penertiban ini dilalukan dengan baik.
Wali Kota optimis sebelas bulan ke depan akan membuat masyarakat Kota Medan yang berkelakuan kurang baik tentunya akan menjadi jera. Dengan begitu keberkahan Kota Medan akan terwujud. Atas dasar itulah Wali Kota mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim gabungan yang terlibat pemantauan dan pencegahan asmara subuh.
Apel gabungan ini turut dihadir Asisten Ekbang Setdako Medan Khairul Syahnan, Kasatpol PP HM Sofyan, Kabag Tapem Ridho Nasution serta sejumlah perwakilan unsur Forkopimda Kota Medan mengungkapkan, tujuan Tim Pemantauan dan Pencegahan Asmara Subuh ini diturunkan untuk mewujudkan visi misi Wali Kota Medan yakni Medan Kondusif, khususnya di bulan suci Ramadhan dengan mengantisipasi tindakan atau kebiasaan kurang baik masyarakat, terutama remaja usai shalat subuh.
Selain itu mendukung program pemerintah dalam memutus mata rantai penularan virus Covid-19. Direncanakan, kegiatan akan berlangsung mulai 17 April sampai 9 Mei 2021. Ada 6 titik lokasi tim yang akan menjadi fokus pengawasan dan pencegahan yakni Kecamatan Medan Sunggal, Medan Johor, Medan Kota, Medan Belawan, Medan Barat serta Medan Marelan. (humas /PR)
TAG : medan