RADARMEDAN.COM, DAIRI - Menjelang Natal 2020 dan menyambut Tahun Baru 2021, seluruh tokoh Agama yang ada di Kabupaten Dairi mulai dari tokoh Agama Khatolik yang diwakili RP. Kartolo Malau, O.Carm, mewakili tokoh Agama Kristen Protestan Pdt. Elson Lingga, tokoh Agama Buddha Pandita Muda Arianto, Ketua MUI Kabupaten Dairi Wahlin Munthe MM serta Kepala Kemenag Kabupaten Dairi, Drs. H. Saidup Kudadiri MM, menghimbau seluruh masyarakat Kabupaten Dairi untuk menjaga kekondusifan dan selalu mematuhi Protokol Kesehatan.
“Saudara-saudari terkasih, salam damai, salam sehat, salam persatuan dan salam menjelang Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 untuk kita semua. Kita semua pantas bersyukur bahwa sampai pada saat ini, kita semua masih dalam keadaan sehat. Meskipun demikian, kita semua tetap harus dalam sikap batin yang selalu waspada dan berjaga-jaga. Mengapa demikian? Karena kita semua masih berjuang bersama dalam memerangi bahaya yang sedang melanda bumi kita, yaitu virus Covid-19,” ujar Kartolo Malau, Rabu (23/12 /2020).
Ditambahkannya, Steve Jobs pernah mengatakan bahwa ‘Ada saat-saat yang baik, ada masa-masa sulit; tetapi tidak pernah ada masa-masa buruk. Disampaikannya, meskipun demikian, kita semua berpotensi bisa membuat situasi menjadi semakin buruk, sehubungan dengan situasi pandemi sekarang ini.
Selanjutnya, Pdt. Elson Lingga juga menyampaikan kebiasaan masa libur di saat Natal dan Tahun Baru untuk bepergian ke luar kota bahkan pulau harus dibatasi semaksimal mungkin. Diakuinya, bepergian keluar kota saat liburan merupakan dambaan semua orang, namun situasi pandemic ini harus membuat kita untuk tetap menahan diri, sehingga kita bisa memutus rantai penyebaran virus Covid-19.
“Kita harus mampu menahan diri untuk tetap bekerjasama dalam memutus rantai penyebaran virus Covid-19. Mari tetap waspada dan tetap budayakan tata aturan hidup new normal yang sudah diserukan oleh pemerintah. Hargai kesehatan dan hidupmu, hargai kesehatan dan keselamatan orang-orang yang kita cintai. Hargai dan hormati sesamamu, jangan pernah anggap remeh atau sepele dengan virus corona yang sudah menelan banyak korban. Karena itu patuhilah protokol kesehatan, tetap budayakan gaya hidup sehat dengan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak, ” himbaunya.
Selanjutnya, Wahlin Munthe, Saidup Kudadiri, Pandita Muda Arianto juga menyampaikan hal yang sama. Disampaikan mereka, diharapkan kepada seluruh saudara-saudari yang beragama Khatolik, Kristen Protestan dapat menjalankan ibadah dengan baik serta seluruh masyarakat Kabupaten Dairi bersama-sama mematuhi Protokol kesehatan demi keselamatan seluruh masyarakat Kabupaten Dairi. Diakui mereka, Natal dan tahun Baru merupakan hal yang sakral dan momentum yang sangat penting bagi Khatolik dan Kristen protestan, namun situasi pandemic ini mengharuskan seluruh umat harus berjaga dan mematuhi peraturan yang sudah ditetapkan oleh Pemerintah.
“Kami mengerti dan sangat paham, hal ini merupakan hari yang sangat sakral buat saudara-saudari kita. Namun, kita diwajibkan harus dapat bekerjasama supaya pandemic ini cepat berlalu. Mudah-mudahan kita selalu sehat dan pandemic ini cepat berlalu,” ujar Wahlin Munthe.(HM/PR )
TAG : dairi