RADARMEDAN.COM, DOLOK SANGGUL - Pelatihan kerajinan kulit jagung di selenggarakan oleh Dinas Koperasi, Perdagangan, dan Perindustrian Kabupaten Humbang Hasundutan.
Diawali dengan doa dan dilajutkan dengan menyanyikan lagu “Indonesia Raya” kemudian kata sambutan yang disampaikan oleh instruktur kegiatan, Ibu Erda Suwito, membuat peserta acara bersemangat dan antusias.
Acara dilajutkan dengan kegiatan pelatihan kerajinan kulit jagung oleh ibu Radna Fride Marbun selaku Kepala Dinas Koperasi, Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Humbang Hasundutan. Kegiatan ini berlangsung di Gd.Dekranasda, Doloksanggul, Senin (09/09/2019).
"Jagung merupakan salah satu komoditas pertanian yang sedang berkembang di masyarakat petani kabupaten Humbang Hasundutan. Setelah dipanen, para petani menjual hasil panen dalam bentuk jagung kupas atau biji-biji jagung yang telah dipipil, sementara kulit jagung umumnya hanya dimanfaatkan sebagai makanan hewan ternak atau dibiarkan di belakang rumah dan dibakar. Melihat hal tersebut pemkab. Humbang hasundutan terdorong untuk memberikan pelatihan pemanfaatan limbah jagung menjadi produk kerajinan tangan yang memiliki nilai jual,"papar Kadis.
Kita sadari bahwa kondisi Industri Kecil Dan Menengah (ikm) di kabupaten humbang hasundutan ini masih belum menunjukkan kemajuan yang signifikan dari segi tingkat produktivitasnya. Hal mendasar yang dihadapi adalah keterbatasan tersedianya dana untuk modal kerja, kurangnya pemahaman terhadap perkembangan informasi dan teknologi, serta rendahnya kualitas sumber daya manusia sehingga sulit untuk menghasilkan produk yang berdaya saing.
"Melalui kegiatan ini, diharapkan kita dapat memberdayakan dan menumbuh kembangkan UKM yang sudah ada dengan langkah kongkrit dengan meningkatkan kualitas SDM melalui kegiatan pelatihan kerajinan dan olahan pangan yang memanfaatkan limbah jagung," Pungkasnya.(Diskominfo)/PE/red
TAG : daerah,sekitar-kita,seni--budaya,pendidikan,ekonomi