RADARMEDAN.COM - Usai mendengar aspirasi komunitas ibu-ibu dari Medan Tuntungan, Meryl Saragih kirimkan Bola Volly dan Net.
Tim Meryl Saragih, Muhardiman didampingi Canigia Sihite mendatangi komunitas ibu-ibu di Medan Tuntungan menyerahkan Bola Volly dan Net, Senin 19/12/2022 sore.
Canigia Sihite menyampaikan pesan Meryl agar para ibu semakin semangat berolahraga.
"Kami berharap, para ibu semakin bersemangat berolahraga, ini kami sampaikan karena beberapa waktu lalu saaat reses di kelurahan Mangga ini ada aspirasi warga untuk kebutuhan olahraga, semoga bermanfaat," ujar Canigia Sihite
Salah seorang warga kelurahan Mangga, Nurhayati menyampaikan terimakasihnya atas respon Anggota Dewan Millenial ini.
"Selamat malam kak, terimakasih banyak buat Bola Volly dan Net nya, semoga kakak sehat terus serta semakin sukses dalam karirnya, GBU kak," ujar Nurhayati senang.
Saat dihubungi media ini, Meryl Rouli Saragih, Anggota DPRD Millenial ini memberikan respon positif.
"Tentu kita senang kalau ibu-ibu komunitas ini bisa bertambah bugar, aktivitas olahraga merupakan salah satu upaya menjaga kesehatan, jika kita bugar penyakit jauh, pikiran senang," ujarnya.
Meryl Rouli Saragih, merupakan anggota DPRD Dapil Sumut II (Kec. Medan Johor, Kec. Medan Polonia, Kec. Maimun, Kec. Medan Petisah, Kec. Medan Barat, Kec. Medan Helvetia, Kec. Medan Sunggal, Kec. Medan Selayang, Kec. Medan Tuntungan dan Kec. Medan Baru) (Hanson Munthe)/PE
TAG : politik,medan