RADARMEDAN.COM, BALIGE - Kantor Pajak Balige Jl.Somba Debata, Kel.Onan Raja, Balige III, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba pada Jumat 5 Februari 2021 ( 22.25 WIB ) terbakar. Warga sekitar menghampiri tempat kerjadian untuk melihat peristiwa tersebut.
Gedung tersebut merupakan bangunan 3 lantai, namun sumber api berada di lantai paling atas. Warga sekitar tidak dapat melakukan apapun dikarenakan sumber api tidak dapat dijangkau warga.
"Telepon jo pemadam lae ( telpon dulu pemadam lae )," terdengar salah seorang warga menyuruh salah satu SATPAM yang bertugas malam itu.
Tidak lama kemudian terlihat ada 3 mobil DAMKAR segera mengambil tindakan. Para petugas DAMKAR sekuat tenaga membentangkan tangga untuk menggapai lantai 3 yang dilalap si jago merah tersebut. Terlihat 3 mobil DAMKAR tersebut bergantian menyirami kantor yang terbakar tersebut.
Karena ada kebakaran, pihak PLN dengan sigap mengambil tindakan dengan memadamkan aliran listrik disekitar lokasi.
Dari penuturan salah satu warga, Bonar Siahaan (47), kebakaran tersebut sontak membuat warga panik, terlebih dirinya. Pasalnya, rumah Bonar tepat bersebelahan dengan kantor yang sedang terbakar tersebut.
"Paniklah, kejadiannya tiba-tiba dan ga tau penyebabnya. Tadi sekitar pukul 22.25 satpam nya lari kemari dan langsung memberitahu warga sekitar. Dengan kaget kami semua melihat," ungkap Bonar.
Ia juga mengungkapkan bahwa warga sekitar langsung mengerubungi tempat kejadian dan memberikan bantuan semampunya.
"Warga sekitar sini langsung kompak memberikan bantuan walau ga mampu. Ya...gimanalah lae, sumber apinya di lantai 3 ga berani lah. Makanya kami langsung hubungi DAMKAR," ucapnya.
Si jago merah dapat dipadamkan dengan usaha keras patugas dengan dibantu warga sekitar. Warga baru merasa tenang sekitar pukul
23.40 WIB ( 5/02/2021 )
(Chandra Simatupang)/PE
TAG : tapanuli,daerah