Jelang Pelaksanan Event Aquabike, Pemkab Samosir Gelar Temu Pers

Oleh : Radar Medan | 21 Nov 2023, 17:20:17 WIB | 👁 663 Lihat
Daerah
Jelang Pelaksanan Event Aquabike, Pemkab Samosir Gelar Temu Pers

RADARMEDAN.COM, SAMOSIR - Jelang pelaksanaan event Aquabike Jetski World Championship di Kabupaten Samosir, 22 - 26 Nopember 2023, Pemerintah Kabupaten Samosir melalui Dinas Komunikasi dan Informatika menggelar Temu Pers di Kawasan Zona 4  Waterfront City Pangururan, Senin (20/11).

Temu pers ini dihadiri langsung oleh Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST, didampingi Pj. Sekda Rita Tavip Megawati, SAB Rudi SM. Siahaan, Kadis Kominfo Immanuel TP. Sitanggang,  Kadis Budpar Tetty Naibaho, dan Kadis Perhubungan Laspayer Sipayung.

Kadis Kominfo Immanuel TP. Sitanggang menyampaikan temu pers ini dilaksanakan untuk menjalin komunikasi dengan jurnalis di Kabupaten Samosir dan sebagai sarana  penyerbarluasan informasi secara  khususnya dalam rangka pelaksanaan event Aquabike World Championship 2023.

Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST menjelaskan pelaksanaan Aquabike Jetski World Championship akan dihelat di Danau Toba dengan tuan rumah 4 (empat) Kabupaten, yakni, Karo, Dairi, Samosir dan Toba. Di Samosir sebagai salah satu tuan rumah akan berlangsung acara puncak pada tanggal 24 Nopember 2023, namun sudah diisi dengan berbagai side event sejak tanggal 19 s.d 25 Nopember 2023.

"Ini merupakan sinergitas dan kerjasama kita dengan Kabupaten dikawasan Danau Toba dalam hal menggiring ke pemerintah pusat. Maka harapan saya, kita bersama mensukseskan event yang sudah sangat kita tunggu-tunggu, dimana pariwisata kita sempat tersendat akibat wabah Covid-19," ujarnya.

Bupati berharap para jurnalis dapat menginformasikan seluas-luasnya seluruh rangkaian even ini, dengan demikian para pengunjung akan berdatangan dan akan berdampak positif dalam membangkitkan ekonomi lokal.

Dalam hal teknis dan persiapan even, Kepala Dinas Budpar Tetty Naibaho memaparkan bahwa kegiatan bertaraf internasional ini mengusung tema #UnitedSpiritOfLakeToba, dimana ini merupakan even bersama Kabupaten Se-Kawasan Danau Toba yang dilaksanakan oleh pemerintah pusat melalui kolaborasi Kemenkomarves, Kemenparekraf, Kemenpora dan Pemprov Sumut.

"Sejak Agustus lalu, dikomandoi oleh Kemenkomarves kita sudah intens melakukan rapat-rapat kordinasi untuk memastikan persiapan sudah on the track," jelas Tetty.

Even yang akan diikuti oleh 128 rider dari 22 negara, termasuk 10 rider Indonesia, akan berlangsung sejak 22 s.d 26 Nopember 2023.

"Geliatnya akan lebih konsen di Samosir, karena rider village nya berada di Samosir. Artinya ketika melakukan aksi balapan di Karo, pagi harinya para rider akan berangkat dari Samosir dan setelah selesai sorenya akan balik lagi ke Samosir. Begitupun saat balapan di Dairi," pungkas Tetty.

Untuk persiapan, Tetty menjelaskan upaya yang dilakukan lebih fokus terhadap persiapan menjadi tuan rumah yang baik. Pihaknya telah melakukan berbagai pelatihan, edukasi, sosialisasi kepada masyarakat pelaku usaha pariwisata, travel agency, tokoh masyarakat dan tokoh adat bagaimana menjaga keramah-tamahan, melayani dengan baik dan tidak menaikkan harga diluar batas kewajaran.

Terkait side event, Tetty memaparkan, pada Minggu (19/11) sudah dilakukan Ibadah Bersama yang dihadiri oleh denominasi gereja, dengan doa dan harapan seluruh rangkaian Aquabike dapat berjalan dengan baik dan dalam lindungan Tuhan. Untuk Senin (20/11), juga telah dilaksanakan ritual budaya batak yakni menggelar doa secara ritual batak untuk kesusksesan acara. Ada juga Market Day dan Pemeran UMKM. Selanjutnya pada hari Selasa (21/11) juga akan ada Pagelaran Budaya Batak, Pameran UMKM dan Wellcome Dinner bagi Rider Jetski.

Hari Rabu (22/11), kata Tetty, akan diisi dengan kegiatan Parade Lomba Solu, Kayak, Stand Up Paddle, Solu Mesin dengan peserta masyarakat lokal, Pagelaran Seni Budaya dan Pameran UMKM. Lalu pada Kamis (23/11) akan berlangsung Peresmian Totem secara Adat, Pameran UMKM, Bakar Ikan, Penampilan Artis Lokal dan kegiatan Diplomatic Tour.

Berman Situmorang/PE


TAG : samosir-toba-taput-humbahas,danau-toba,budaya,parawisata,sumut


Komentar Facebook

Tuliskan Komentar dengan account Facebook

Kembali Ke halaman Utama

Berita Lainnya:

IMG-20241118-WA0126_compress85.jpg

Terbukti Melanggar Undang Undang Pemilu, Camat Sipahutar Non Aktif Divonis Penjara

🔖 HUKUM DAN KRIMINAL 👤Radar Medan 🕔21:17:51, 18 Nov 2024

RADARMEDAN.COM, TAPANULI UTARA - Camat Sipahutar non aktif Budiarjo Nainggolan (BN) divonis 1 bulan penjara karena terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan pelanggaran aturan pemilu sebagaimana diatur pasal 188 Undang Undang Republik Indonesia Junto Pasal 71 ayat (1) UU No. 26 tahun 2020 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan . . .

Berita Selengkapnya
edybingung.jpg

Dalam Debat Terakhir Pilkada Sumut, Edy Bingung Saat ditanya Bobby B35

🔖 POLITIK 👤Radar Medan 🕔07:37:20, 14 Nov 2024

RADARMEDAN.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Utara kembali menggelar debat publik ketiga yang menjadi penutup pada Pemilihan Gubernur Sumatera Utara (Pilgub Sumut) 2024 pada Rabu malam, 13 November 2024 di Tiara Convention Center Medan. Kedua pasangan calon nomor urut 1, Bobby Nasution-Surya, dan nomor urut 2, Edy Rahmayadi-Hasan Basri . . .

Berita Selengkapnya
debat3.jpg

Debat Terakhir Pilgubsu, Ketua KPU Minta Masyarakat Sumut Pergunakan Hak Pilih

🔖 POLITIK 👤Radar Medan 🕔21:52:49, 13 Nov 2024

RADARMEDAN.COM -  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Utara kembali menggelar debat publik ketiga yang menjadi penutup pada Pemilihan Gubernur Sumatera Utara (Pilgub Sumut) 2024 pada Rabu malam, 13 November 2024. Bertempat di Tiara Convention Center, Jalan Imam Bonjol, Medan. Dua pasangan calon (Paslon) dengan nomor urut 1, Bobby . . .

Berita Selengkapnya
damai1.jpg

Kasus Anak Saling Lapor di Padangsidimpuan, Berakhir Damai Dimediasi Polres

🔖 HUKUM DAN KRIMINAL 👤Radar Medan 🕔17:47:45, 12 Nov 2024

RADARMEDAN.COM, PADANGSIDIMPUAN - Kasus viral seorang anak yang sempat ditetapkan sebagai tersangka oleh Polres Padangsidimpuan kini berakhir dengan kesepakatan damai, Selasa (12/11/2024). Mediasi dipimpin Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Dr. Wira Prayatna. Setelah melalui mediasi yang diinisiasi oleh kepolisian dan dihadiri oleh pj. Bupati, . . .

Berita Selengkapnya
IMG-20241108-WA0076_crop_4.jpg

Rumah Ketua Golkar Labuhanbatu Dilempar Bom Molotov

🔖 POLITIK 👤Radar Medan 🕔13:00:47, 08 Nov 2024

RADARMEDAN.COM, LABUHANBATU - Rumah Ketua Partai Golkar Kabupaten Labuhanbatu yang juga mantan Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe, diduga dilempar bom molotov oleh orang tak dikenal (OTK). Kapolres Labuhanbatu AKBP Bernhard L Malau melalui Kasi Humas Polres Labuhanbatu AKP Syafrudin saat dikonfirmasi membenarkan kejadian . . .

Berita Selengkapnya
debat1medan.jpg

KPU Medan Gelar Debat Pertama Ini Daftar Panelisnya

🔖 POLITIK 👤Radar Medan 🕔11:58:30, 08 Nov 2024

RADARMEDAN.COM -Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan akan menggelar debat kandidat pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Medan hari ini, Jumat (8/11/2024) di Four Point by Sheraton Jalan Gatot Subbroto Medan yang akan dimulai pada pukul 19.00 WIB-21.00 WIB. Kepala Divisi (Kadiv) Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi . . .

Berita Selengkapnya
tpn.jpg

Raih Penghargaan Championship TP2DD, Pemko Medan Menjadi yang Terbaik di Sumatera

🔖 BERITA KOTA 👤Radar Medan 🕔09:10:25, 08 Nov 2024

RADARMEDAN.COM - Kembali Pemko Medan meraih penghargaan bergengsi di sektor digitalisasi. Kali ini Wali Kota Medan Bobby Nasution dan Wakil Wakil Wali Kota Medan H. Aulia Rachman berhasil membawa Kota Medan meraih penghargaan Championship TP2DD (Tim Percepatan Dan Perluasan Digitalisasi Daerah) terbaik 1 tahun 2024 tingkat Kota Wilayah . . .

Berita Selengkapnya
CYBER.jpg

Cegah Serangan Siber, Diskominfo Kota Medan Adakan Sosialisasi Keamanan Siber

🔖 METROPOLITAN 👤Radar Medan 🕔16:46:01, 07 Nov 2024

RADARMEDAN.COM - Sebagai upaya mencegah terjadinya ancaman dan serangan siber yang semakin kompleks di era digital saat ini, Pemko Medan melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Medan mengadakan Sosialisasi Keamanan Siber bertempat di Kantor Wali Kota Medan, Kamis (7/11). Sosialisasi yang di ikuti oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) . . .

Berita Selengkapnya
20241027_150420.jpg

Terkait Penebangan Kayu di Lereng Sipiso-piso, Kades Sebut untuk Lahan Pemakaman

🔖 UMUM 👤Radar Medan 🕔14:26:50, 28 Okt 2024

RADARMEDAN.COM, KARO - Penebangan kayu di kaki pegunungan Sipiso-piso beberapa waktu lalu membuat sejumlah pihak bertanya bagaimana legalitas penebangan kayu tersebut. Informasi yang diperoleh media ini saat menelusuri kasus ke desa Situnggaling, kabupaten Karo, Sumatera Utara pada 27 Oktober 2024 lalu bahwa kegiatan tersebut sudah . . .

Berita Selengkapnya
peradi.jpg

Pakar Hukum Pidana Minta Pelaku Pengeroyokan 4 Warga Taput Ditangkap

🔖 HUKUM DAN KRIMINAL 👤Radar Medan 🕔15:20:53, 02 Nov 2024

RADARMEDAN.COM, TAPANULI UTARA - Pengeroyokan empat warga yang terjadi di Jalan Lintas Sumatera Tarutung - Sipirok Rabu (30/10) kini menjadi perhatian publik. Pakar Hukum Pidana Dr. Raja Induk Sitompul SH MH menyebut penganiayaan yang dilakukan secara bersama sama di daerah Pahae itu murni kriminal dan harus diusut. "Menyikapi . . .

Berita Selengkapnya

Berita Utama

Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami.

Jejak Pendapat

Siapa Calon Gubernur Sumut Pilihan Anda?
  Tidak Ada Pilihan
  Edy Rahmayadi
  Bobby Afif Nasution