RADARMEDAN.COM, NAMORAMBE - Bobby Novianda (Ajen) sukses menarik perhatian masyarakat untuk mendukung dirinya menjadi Kepala Desa Delitua kecamatan Namorambe meski tergolong Calon kades muda.
Bobby Novianda mengungkapkan, masyarakat banyak yang mendukung dan menyuarakan dirinya untuk maju di Pilkades 18 April 2022 ini sebab melihat motto “Melawan kezaliman dan menegakkan keadilan Keberagaman berbeda-beda tapi satu”.
“Saya bersyukur disambut baik berbagai kalangan Masyarakat, Serta ada beberapa tokoh pemuda dan kaum milineal, "katanya, Selasa (18/1/2022).
Masyarakat yang mendorongnya maju di Pilkades ini berasal dari berbagai latar belakang yang berbeda. Mulai dari petani, pedagang, buruh pabrik serta para pemuda/i yg tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Gempa Sumut, hingga ormas dan aktifis-aktifis muda berbakat.
“Melihat Profil serta sepak terjang bung Bobby Novianda/Ajen selama ini. Kami sangat yakin bahwa desa Delitua akan dibawa menjadi lebih baik lagi. Kami Ingin Bang Ajen membangun, menata demokrasi yang kami anggap saat ini rusak,"ucap salah satu tokoh pemuda.
Disisi lain, Ketua GAMKI Kecamatan Namorambe, T. Oryza Depari mengatakan, bang Ajen tidak ada niat untuk berpolitik, namun murni untuk menata demokrasi yang dianggap mulai runtuh di Desa mereka.
" Saya Yakin bang Bobby Novinda bisa membangun menata demokrasi. Saat ini yang kami anggap sesuatu yang rusak, tidak ada niat politik,”bebernya.
Kolaborasi pemuda milenial untuk memenangkan Bobby Novianda semakin terlihat dengan adanya dukungan dari berbagai elemen masyarakat dan ormas seprti DPAC Granat Namorambe, Carteker PK KNPI Namorambe, pac Gamki Namorambe, DPK GRNI Namorambe, BMI Namorambe serta Ketua Rayon Ampi Namorambe, Irwansyah Tarigan yang selalu menyuarakan bang Ajen maju terus bang Bobby Novinda calon kades desa Delitua lewat sosmednya ,"ujar Oryza Depari.
(sms/PR )
TAG : deliserdang