RADARMEDAN.COM, TAPUT - Kepala Bidang Sarpras pada Dinas Pertanian yang sekaligus panitia pelaksana kegiatan (PPK) proyek dana PEN (RN) tahun anggaran 2020 ketika berusaha dikonfirmasi wartawan terkesan menghindar.
Sejumlah awak media menyayangkan sikap RN yang dinilai tidak memahami undang undang keterbukaan informasi publik. Ketika yang bersangkutan (RN) hendak dikonfirmasi diruang kerjanya, salah seorang stafnya langsung mau menutup pintu ruangan dengan alasan tidak ada siapa-siapa diruangan itu, Kamis(8/7/2021).
Salahsatu staff yang diketahui boru Tobing itu mengaku tidak ada orang didalam ruangan ternyata setelah dikroscek banyak staff diruangan tersebut.
Ketika awak media RADARMEDAN.COM mencoba menghubungi RN, yang bersangkutan tidak merespon panggilan tersebut hingga berulang kali.
Sementara Sekretaris Dinas pertanian D Sipahutar ketika dikonfirmasi melalui telepon pribadinya tidak membenarkan tindakan tutup pintu tersebut.
"Terimakasih untuk infomasinya nanti akan kami tindak lanjuti,yang jelas tidak ada peraturan selama jam kerja menutup pintu,sudah ada beberapa rekan media melaporkan hal serupa kepada kami seringnya pintu ditutup pada jam kerja,namun dengan adanya informasi ini kami berharap tidak terulang lagi, karena pers adalah mitra kerja pemerintah,"terangnya.
Hingga berita ini diterbitkan tidak ada penjelasan langsung dari Kabid Sarpras Dinas Pertanian Pemkab Taput itu. (Dahlia Simorangkir/PR)
TAG : samosir-toba-taput-humbahas