RADARMEDAN.COM,KARO - Danbrigif 7/RR Kolonel Inf. Agustatius Sitepu di dampingi Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang XVIII Brigif 7/RR PD Dam I/BB serta Danyonif 125/SMB Letkol Inf Anjuanda Pardosi, memberikan bantuan sembako dan masker kepada masyarakat lingkungan Jl. surya Indah, Gang Surya Indah dan Abdi Kejora di Kelurahan Gundaling I Kecamatan Berastagi, senen (27/4/2020) pukul 11.00 WIB.
Ha ini dikatakan Danbrigif 7 /RR Kolonel Inf Agustatius Sitepu, sebagai kepedulian jajaran prajurit TNI diwilayah tugas Brigif 7 /RR, yang salah satu terletak diwilayah Tanah Karo, tentu dalam situasi pandemi Covid-19 ini, masyrakat merasakan sangat sulit Ekonominya akibat terdampak Covid-19. Jelasnya
"Untuk itu, kegiatan bakti Sosial yang diselenggrakan di lingkungan jalan Perwira tersebut, adalah upaya membantu program Pemda setempat, dan disamping itu membantu meringankan beban masyarakat bagi kurang mampu," ucap mantan Kasrem 022/Pantai Timur ini.
"Barang yang disumbangkan kepada masyrakat berupa sembako sebanyak 400 paket dan masker 1100 buah. Ia menambahkan, aksi sosial ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh Brigif 7/RR wujud dari kepedulian TNI dalam membantu masyarakat yang sangat membutuhkan, selain itu berbagi tali asih dan bersama sama memutus mata rantai penyebaran Covid-19," tandasnya.
Menurut, Kolonel Inf Agustatius Sitepu, sebelumnya, Kegiatan serupa juga sudah di laksanakan oleh jajaran Brigif 7/RR secara tersebar di beberapa lokasi diantaranya di Kecamatan Galang dan juga di P. Siantar. Jadi total sembako yg sudah di salurkan ± 1000 paket dan 2000 pcs masker.
Ditempat terpisah, bupati karo Terkelin Brahmana mengetahui jajaran Danbrigif 7 /RR Kolonel Inf Agustatius Sitepu ada memberikan bantuan terhadap masyarakat Karo di seputaran Berastagi, sangat mengapreisasi dan memuji aksi sosial tersebut.
"Kini, ditengah Situasi pandemi Covid-19, jajaran TNI prajurit brigi 7/RR, hadir ditengah tengah masyarakat membantu kesulitan masyrakat merupakan bagian dari delapan wajib TNI, atas nama Pemerintah daerah kabupaten Karo saya ucapkan banyak terimakasih atas kehadiran Brigif 7 /RR dalam ikut memutus mata rantai penyebaran Covid-19,"ucap Terkelin. (RT/RM)/PE
TAG : virus-corona,karo,daerah,kesehatan