RADARMEDAN.COM, ASAHAN - Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan Polsek Prapat Janji, Kepolisian Sektor Prapat Janji menyediakan tempat cuci tangan bagi masyarakat dan personel di depan pintu masuk , Jumat (27/03/2020)
Tempat cuci tangan ini sengaja disediakan untuk mengajarkan masyarakat dan anggota lebih peduli dengan kesehatan dengan rajin mencuci tangan agar terhindar dari penyebaran Virus Covid-19.
Kapolsek Prapat Janji Akp. Rona Tambunan menyatakan bahwa sarana ini disediakan agar setiap masyarakat maupun anggota yang masuk ke dalam Mapolsek untuk wajib mencuci tangan agar terhindar dari penyebaran Virus Covid-19
“Langkah ini kita ambil untuk memutus rantai penyebaran virus serta mengajarkan masyarakat kita untuk selalu mencuci tangan, selain itu kami juga menghimbau masyarakat untuk mematuhi kebijakan pemerintah tentang sosial distancing atau menjaga jarak serta tidak berkumpul agar terhindar dari bahaya Covid-19,” tutur Kapolsek. ( Hs/PR )
TAG : virus-corona,asahan,daerah