Bupati Samosir Hadiri Perayaan Natal Nasional Komite Masyarakat Danau Toba

Oleh : Radar Medan | 14 Jan 2022, 15:00:59 WIB | 👁 1604 Lihat
Kawasan Danau Toba
Bupati Samosir Hadiri Perayaan Natal Nasional Komite Masyarakat Danau Toba

RADARMEDAN.COM, SAMOSIR - Bupati Samosir Vandiko T. Gultom bersama Unsur Fokopimda didampingi para Pimpinan SKPD dan para Camat menghadiri Perayaan Natal Nasional Komite Masyarakat Danau Toba (KMDT) Tahun 2022 yang dilaksanakan di Halaman Vantas Hotel Desa Sialangoan, Kamis (13/01).

Turut Hadir Ketua Umum DPP KMDT Edison Manurung, SH, MM, Plt. Ketum DPW Sumut Prof. Dr. Drs. Sihol Situngkir, MBA, mewakili Gubernur Yang Diwakili oleh Staf Khusus Ahli Hukum Dr. Ir Binsar Situmorang Msi, MAP, Dandim 0210 Taput Letkol Inf. Hari Sandra, Tokoh agama, Tokoh Masyarakat, dan Insan Pers.

Parayaan Natal Nasional KMDT mengusung Tema "Akulah Tuhan, Allahmu: Hiduplah menurut ketetapan-ketetapan Ku dan lakukanlah peraturan-peraturan Ku dengan setia" (Yehezkiel 20:19) dan Sub Tema: Melalui Perayaan Natal KMDT Kita Wujudkan Visi, Misi, Program dengan Aturan dan Kesetiaan dalam Berorganisasi.

Acara Perayaan Natal Nasional KMDT diawali dengan ibadah bersama yang dibawakan oleh Pdt. DR. Eben Ezer Siagian, M. Th, dalam khotbahnya yang diambil dari nats Yehezkiel 20:19 Pendeta manyampaikan bahwa manusia pada dasarnya diciptakan Tuhan dengan empat hakekat yaitu manusia mahluk yang beragama, mahluk sosial, mahluk rasional (bisa membedakan mana yang baik), dan mahluk yang etis/beretika. "Mari kita hidup dengan aturan Tuhan dan ketentuan Tuhan agar menjadi berkat untuk semua".

Ketua Umum DPP KMDT Edison menyampaikan ketua DPD/DPW di seluruh Indonesia sangat mencintai danau toba, diharapkan Danau Toba khususnya Somosir dapat membangun Bandara untuk akses langsung menuju samosir. 

Selanjutnya disampaikan, KMDT bukan lembaga yang membawa unsur politik.

"Saya mau KMDT itu Netral, KMDT tidak pernah menerima uang sumbangan dari Pemerintah, oleh karena itu saya tegaskan kepada seluruh Ketua DPD, DPW agar tidak meminta uang dengan mengajukan proposal kepada Pemerintah. KMDT tujuannya untuk memajukan destinasi wisata dan ekonomi rakyat seperti apa yang telah dicanangkan Presiden," tegas Ketum DPP KMDT.

"Mari kita bergandengan tangan untuk membangun Kabupaten Samosir ke arah yang lebih baik, semua Profesor, Doktor anggota KMDT akan saya kerahkan untuk membantu Bupati Samosir dalam membangun samosir," ucapnya.

Bupati Samosir dalam sambutannya menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Samosir mengucapkan sekali lagi selamat Natal dan tahun baru Kepada seluruh masyarakat khususnya kepada pengurus KMDT, kami juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas undangan perayaan natal nasional KMDT. 

Pemerintah Kabupaten Samosir merasa terhormat dan bangga karena KMDT memilih Kabupaten Samosir dalam perayaan natal oikumene dan juga pada tahun ini kiranya perayaan natal yang kita laksanakan pada saat ini dapat membawa dampak positif bagi perkembangan dan juga kemajuan Kabupaten Samosir terlebih lagi kepada masyarakat di sekitaran kawasan Danau Toba.

Dalam kesempatan ini, Bupati juga berharap agar ke depan dapat terus meningkatkan kerjasama dan sinergisitas antara Pemkab dan KMDT untuk menjadi mitra dalam meningkatkan dan mengembangkan industri pariwisata Danau Toba menuju kehidupan masyarakat yang lebih baik.

“Saya juga berharap KMDT untuk kedepannya dapat tumbuh sebagai organisasi yang kokoh sebagai penopang perkembangan pariwisata Danau Toba untuk suksesnya pariwisata Danau Toba yang mendunia," ujar Bupati.

Gubernur Sumatera Utara yang diwakili Dr. Ir. Binsar Situmorang, M.Si, MAP  mengharapkan 7 Kabupaten di Kawasan Danau Toba  agar cepat pembangunannya untuk kepentingan masyarakat kawasan danau toba. Penguatan semangat KMDT  langsung mengenai  pada  pembangunan untuk kepentingan masyarakat dan menginginkan kebersamaan untuk membangun Kabupaten samosir.

Gubernur juga berpesan kepada Bupati Samosir tetap semangat, selera muda boleh tetapi semangat kerja  juga harus kuat dan semua  pasti ada tantangan, pemerintah propinsi mendukung kabupaten samosir ini lebih baik dalam pembangunan kedepan.

  Berman Situmorang/ PE


TAG : samosir-toba-taput-humbahas


Komentar Facebook

Tuliskan Komentar dengan account Facebook

Kembali Ke halaman Utama

Berita Lainnya:

kembangapi2025.jpg

Saksikan Semarak Tahun Baru 2025, Belasan Ribu Warga Padati Lapangan Benteng Medan

🔖 METROPOLITAN 👤Radar Medan 🕔10:28:57, 01 Jan 2025

RADARMEDAN.COM - Belasan ribu warga dari berbagai wilayah berbondong-bondong memadati lapangan Benteng Medan dan sekitarnya guna menyaksikan semarak tahun baru 2025 dan pesta kembang api, Selasa (31/12/24). Kegiatan ini merupakan hiburan yang digelar Pemko Medan melalui Dinas Pariwisata dalam rangka menyambut malam pergantian . . .

Berita Selengkapnya
asntaput.jpg

Diduga ASN Dinas PMD Taput, Tertangkap Kamera Asik Bermain Judi Ludo Saat Jam Kerja

🔖 DAERAH 👤Radar Medan 🕔15:15:27, 14 Des 2024

RADARMEDAN.COM, TAPANULI UTARA - Aksi oknum Pegawai Negeri Sipil yang asik bermain judi diruang kerja saat jam kerja disalah satu Dinas wilayah kabupaten Tapanuli Utara menjadi sorotan publik, Kamis, 12 Desember 2024. Diketahui 4 orang pegawai di kantor Pemerintahan desa ( PMD ) yakni Sekretaris Dinas RT dan Kabid RM selaku Kabid Administrasi . . .

Berita Selengkapnya
RAKORNASTOBA.jpg

Rakornas Perencanaan Pembangunan 2024 Hasilkan Delapan Poin Prakarsa Kaldera Toba

🔖 KAWASAN DANAU TOBA 👤Radar Medan 🕔12:43:30, 12 Des 2024

RADARMEDAN.COM, SIMALUNGUN - Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Perencanaan Pembangunan 2024, resmi ditutup. Rakornas yang berlangsung tiga hari sejak 10 Desember 2024 ini menghasilkan delapan poin kesepakatan yang diberi nama Prakarsa Kaldera Toba 2024. Kedelapan poin tersebut yaitu revisi Undang-Undang (UU) Nomor 23 Tahun 2014 tentang . . .

Berita Selengkapnya
kaari.jpg

Dugaan Korupsi 1 M, Kejari Labuhanbatu Tahan Dirut PUDAM Tirta Bina

🔖 DAERAH 👤Radar Medan 🕔09:48:01, 10 Des 2024

RADARMEDAN.COM, LABUHANBATU - Kejaksaan Negeri Labuhanbatu menetapkan dan menahan dua orang Pejabat Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PUDAM) Tirta Bina Kabupaten Labuhanbatu, PS (53) mantan Direktur PUDAM Tirta Bina dan KY (55) Kasubbag Keuangan menjadi tersangka korupsi pengelolaan retribusi senilai Rp 1,4 miliar. Kedua pejabat PUDAM ini, kata . . .

Berita Selengkapnya
IMG-20241209-WA0278_compress63.jpg

Safari Natal di GKPS Padang Bulan, Bobby Nasution Ingin Rasakan Perayaan Hari Besar Keagamaan

🔖 BERITA KOTA 👤Radar Medan 🕔10:54:05, 09 Des 2024

RADARMEDAN.COM - Safari Natal 2024 yang digelar Pemko Medan terus berlanjut. Kali ini rombongan yang dipimpin langsung Wali Kota Medan Bobby Nasution mengunjungi Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) Padang Bulan di jalan Terompet, Kelurahan Titi Rante, Kecamatan Medan Baru, Minggu (8/12/24). Kehadiran Bobby Nasution, didampingi  . . .

Berita Selengkapnya
20241208_112822_compress63.jpg

KPU Sumatera Utara Gelar Rekapitulasi Perolehan Suara Pilgub 2024, Bobby-Surya Unggul

🔖 POLITIK 👤Radar Medan 🕔12:07:22, 08 Des 2024

RADARMEDAN.COM - KPU Sumatera Utara mengadakan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara tingkat Provinsi pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara di hotel Emerald Garden, Minggu 8 Desember 2024, pukul 09.30 WIB. Rapat Pleno dilaksanakan secara terbuka yang dihadiri oleh unsur Forkopimda Sumatera Utara, KPU Kabupaten . . .

Berita Selengkapnya
Screenshot_20241201-192706_WhatsApp_compress45.jpg

Besok Jalur Medan-Berastagi Dibuka, Waspada Penutupan Jika Cuaca Buruk

🔖 UMUM 👤Radar Medan 🕔19:29:15, 01 Des 2024

RADARMEFAN.COM, KARO - Hujan deras yang mengguyur sejak Rabu (27/11) memicu longsor di enam titik di Desa Sembahe, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang. Bencana ini menutup total jalur utama Medan-Berastagi, terutama di kawasan PDAM Tirtanadi, akibat material longsor berupa tanah dan batu yang menutupi jalan. Setelah serangkaian . . .

Berita Selengkapnya
Muji.jpg

Jalur Medan-Berastagi Masih Lumpuh, Masyarakat di Imbau Cari Jalan Alternartif

🔖 SEKITAR KITA 👤Radar Medan 🕔13:32:22, 28 Nov 2024

RADARMEDAN.COM - Jalur Medan-Berastagi tepatnya di Desa Sembahe, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang, lumpuh total setelah tertimbun material longsor semalam, hingga hari ini 28/11/2024 sore masih lumpuh. Direktur Lalu Lintas Polda Sumut, Kombes Pol Muji Ediyanto, mengatakan ada enam titik longsor yang terjadi di kawasan Sibolangit . . .

Berita Selengkapnya
buslistrik1.jpg

Pemko Medan Komitmen Hadirkan Transportasi Massal yang Modern dan Ramah Lingkungan

🔖 METROPOLITAN 👤Radar Medan 🕔08:26:15, 23 Nov 2024

RADARMEDAN.COM - Pemko Medan terus berkomitmen dalam meningkatkan pelayanan khususnya di bidang transportasi dengan menghadirkan 60 unit bus listrik baru. Bus listrik yang merupakan  program  Massal Transportasi Bus Rapid Transit (MASTRAN BRT) ini akan diluncurkan pada Minggu (24/1/24) di seputaran lapangan Merdeka . . .

Berita Selengkapnya
IMG-20241118-WA0126_compress85.jpg

Terbukti Melanggar Undang Undang Pemilu, Camat Sipahutar Non Aktif Divonis Penjara

🔖 HUKUM DAN KRIMINAL 👤Radar Medan 🕔21:17:51, 18 Nov 2024

RADARMEDAN.COM, TAPANULI UTARA - Camat Sipahutar non aktif Budiarjo Nainggolan (BN) divonis 1 bulan penjara karena terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan pelanggaran aturan pemilu sebagaimana diatur pasal 188 Undang Undang Republik Indonesia Junto Pasal 71 ayat (1) UU No. 26 tahun 2020 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan . . .

Berita Selengkapnya

Berita Utama

Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami.

Jejak Pendapat

Bagaimana pandangan anda atas Pilkada 2024?
  Tidak Ada Pilihan
  Tidak Puas
  Puas