RADARMEDAN.COM, BINJAI - Sat Binmas di pimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Binjai,AKP.Arnawati,SH.,MH melaksanakan Giat Sambang dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibas kepada masyarakat di Jalan Gn.Singgalang, desa Beguldah, kelurahan Tanah Merah Lingkungan V kecamatan Binjai Selatan, Jumat (02/12/2022). Kasat menghimbau agar masyarakat tetap menjaga situasi Kamtibmas di Lingkungan masing-masing,dan jangan terpengaruh dengan pemberitaan yang sifatnya tidak benar (Waspada Berita Hoaxs).
Personil dari Sat Binmas Polres Binjai (Kasat Binmas Polres Binjai) juga mengadakan pemeriksaan sarana dan prasarana Posko Siaga Merah Putih yang telah di buat di desa Baguldah, lingkungan V kelurahan Tanah Merah, kecamatan Binjai Selatan, dan menyarankan kepada warga masyarakat desa Baguldah agar selalu aktif untuk giat jaga malamnya agar tercipta situasi Kamtibmas yang aman, baik dan kondusif demi menjaga keamanan warga masyarakat.
Selanjutnya petugas bersama dengan warga masyarakat Desa Baguldah melaksanakan giat gotong royong bersama melakukan pemasangan tenda yang di buat oleh warga masyarakat untuk acara kegiatan pesta pernikahan warga masyarakat desa Baguldah.
Adapun kedua Pos Kamling yang di lakukan pengecekan Pos Kamling yang pertama di Simpang Empat pintu masuk desa Baguldah, dan Pos Kamling yang kedua di depan Jambur desa Baguldah.
Dengan adanya kegiatan yang di laksanakan oleh Sat Binmas Polres Binjai ini seluruh warga masyarakat Desa Baguldah menyatakan terima kasih dan siap mendukung program-program yang di buat oleh Polres Binjai dan untuk pelaksanaan tugas jaga malam di Posko Sat Kamling Merah Putih sudah berjalan, kegiatan itu di laksanakan secara bergantian oleh warga (MPI/HMS)/PE
TAG : langkat-binjai-aceh,binjai