RADARMEDAN.COM, SAMOSIR - Syukuran Pokdarwis Objek wisata sappuran Pangaribuan dilaksanakan di panggung seni yang ada di objek wisata yang disebut "Partortoran nisibasa". Acara syukuran dihadiri Camat Palipi, Kepala Desa, Petugas Dari Polsek Palipi, dan diramaikan oleh seluruh masyarakat desa Pardomuan NaulI, Sabtu, 15/11/2021.
Adapun acara syukuran dilaksanakan berjalan lancar dan dihibur oleh kelompok Sanggar Seni yang ada di desa Pardomuan Nauli. Beserta seluruh panitia, pengurus kelompok Sadar Wisata yang sudah dilantik oleh bupati Rapidin Simbolon pada tahun 2019 yang lalu di Samosir.
Sebelum acara hiburan dilaksanakan pada acara syukuran, ada kegiatan ritual yang paling inti dilaksanakan diobjek wisata tersebut. Dimana objek wisata disebut wisata sakral. Jenis kegiatan yang digunakan adalah yang pertama acara ritual ke air terjun Pangaribuan dengan mempersembahkan kebiasaan adat Batak jaman dahulu seperti, Sagu-sagu, Hinopingan, Pohul-pohul si pitu barimbing.
Setelah acara ritual selesai di air terjun pangaribuan panitia juga mempercayakan kepada pengurus gereja Katolik yang ada di desa Pardomuan Nauli untuk membuka acara dengan merayakan ibadat sabda yang dipimpin oleh pengurus gereja Parasian Sinaga yang dilaksanakan di panggung seni yang ada di Partortoran ni si Baso. Lalu di lanjut acara hiburan berupa tortor Batak yang sudah dipersiapkan oleh kelompok sanggar seni yang ada di desa Pardomuan Nauli dengan seluruh personil tortor para remaja desa Pardomuan Nauli.
Setelah hiburan selesai Ketua Panitia Jadiaman Situmorang mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat desa Pardomuan Nauli.
" Secara khusus kepada kepala desa Parik Sinaga, dan ketua Pokdarwis Judas Sitohang dan juga BPD Edison Situmorang, yang tidak pernah lelah untuk memberikan dukungan, motivasi, ide sehingga acara syukuran dapat berjalan dengan lancar semuanya atas kerjasama yang baik," ucap Jadiman.
Sambil menutup acara Kepala Desa Pardomuan Nauli Parik Sinaga juga, memberikan semangat, dan merasa bahagia, bangga atas terlaksananya syukuran, entah pun kegiatan ini tidak disebut acara besar besaran, namun saya sudah bangga melihat acara hari ini.
"Acara Pokdarwis saat ini masih acara pemula, jadi saya berharap kepada seluruh anggota kelompok Sadar Wisata jadilah kelompok Sadar Wisata yang tangguh, gagah, pejuang. Memang banyak tantangan untuk menjadi pejuang wisata seperti kritikan-ejekan, dari masyarakat namun semuanya itu menjadi pedoman, saran, motivasih untuk kalian semuah," tambah Kades.
Diakhir kegiatan kepala desa, ketua panitia, kelompok Sadar Wisata dan seluruh masyarakat berharap agar pariwisata sappuran Pangaribuan dapat bangkit dan jaya. Dan juga berharap agar akses menuju objek wisata sappuran Pangaribuan agar menjadi pusat perhatian pemerintah kabupaten Samosir agar segera dibangun. Karena suksesnya salah satu objek wisata semuanya atas dukungan dari akses jalan yang sudah bagus tidak sulit dilalui para pengunjung.
Berman Situmorang/ PE
TAG : samosir-toba-taput-humbahas,budaya