RADARMEDAN.COM, Pematangsiantar - Satu unit rumah ludes Terbakar di Jl. Sukadame Kelurahan Pondok Sayur Kecamatan Siantar Martoba Kota Pematangsiantar pada Hari Jumat (05/03/2021) sekitar pukul 17.30 WIB.
Muhammad Junaidi alias Memed (40) saat diwawancarai wartawan mengatakan bahwa ketika terjadi kebakaran dirinya tidak berada di lokasi kejadian.
"Ketika terjadi kebakaran saya lagi mancing ikan di sungai sama kawan. Saya taunya karena ditelepon keponakan, jadi saya langsung kemari ternyata api sudah besar dan sudah habis semua terbakar, " ujarnya.
Menurut saksi mata di lokasi kejadian Dedi Arif (50) yang juga merupakan paman korban mengatakan jika ketika kejadian beliau berada disekitar rumah korban.
"Tadi saya ketika didepan rumah lihat api sudah tinggi, lalu bersama warga mendobrak pintu depan dan hanya sempat selamatkan sepeda motornya, " ungkapnya.
Dedi menjelaskan jika Api terlihat dari belakang rumah, dan sangat cepat membakar seisi rumah korban.
Muhammad Junaidi alias Memed korban kebakaran mengatakan atas peristiwa kerugian sekitar lima puluh Juta Rupiah.
"Habis lah semua pak, ayam 15 ekor, televisi, kulkas, speaker yang besar, jika dihitung semua sekitar lima puluh juta lah pak, cuma kereta (Sepeda Motor) yang selamat pak, " katanya kepada wartawan.
Memed mengatakan ketika terjadi kebakaran istri dan ketiga anaknya tidak berada dirumah dan sedang menjenguk keluarga yang sakit.
Salah seorang Personel Polsek Siantar Martoba E Tambunan mengatakan jika ketika menerima informasi terjadinya kebakaran langsung menelepon Petugas Damkar dan segera Kelokasi kejadian untuk melaksanakan pengamanan lokasi kebakaran.
Api yang sudah membumbung tinggi akhirnya menghanguskan rumah tersebut sebelum 1 Unit Mobil Damkar STTC, 2 unit Mobil Damkar Pemko Pematangsiantar tiba dilokasi.
2 Unit Mobil Gangguan PLN UPL Rayon Pematangsiantar terlihat bersiaga dan mematikan arus listrik.
Dugaan sementara terjadinya kebakaran akibat Hubungan pendek arus listrik yang bersumber dari belakang rumah.
Selanjutnya, Personel Polres Pematangsiantar memasang Police Line dilokasi terjadinya kebakaran.
Dilokasi kejadian, terlihat Lurah Pondok Sayur Aprita Pronika Sagala, didampingi oleh Babinsa Pondok Sayur Suji, Personel Polres Pematangsiantar, Personel Polsek Siantar Martoba, Personel Gangguan PT. PLN (Persero) URL Siantar Kota. (Jaith/PR )
TAG : siantar--simalungun,daerah