RADARMEDAN.COM, SIMALUNGUN - Ratusan orang yang menamakan diri dengan kelompok Forum Guru Honor Simalungun akan demo ke kantor Bupati Simalungun besok (28/2) pagi sekitar pukul 09.00 WIB.
Selain ke kantor Bupati Simalungun, massa juga akan menyambangi kantor DPRD dan Dinas Pendidikan Kabupaten Simalungun.
Informasi yang diperloeh wartawan dari penanggung jawab Ganda Armando Silalahi, pihaknya sudah menyampaikan pemberitahuan ke kepolisian untuk memenuhi aturan dan perundang-undangan.
"Ya, kita sudah menyampaikan surat pemberitahuan ke Polres Simalungun semalam," ujar Ganda.
Ganda memaparkan ia dan bersama ratusan massa akan mempertanyakan berkurangnya anggaran untuk guru PTT tahun 2020 menjadi 15,2 miliar yang tahun sebelumnya 2019 sebesar 21,6 miliar.
"Kita akan pertanyakan keberadaan anggaran itu, kenapa bisa berkurang, sementara Simalungun masih kekurangan guru," ujar Ganda.
Selain itu mereka juga akan menyambangi Dinas Pendidikan perihal tidak adanya regulasi dalam perekrutan guru PTT tahun 2020.
Masalah lainnya kasus dugaan pungutan liar yang diduga kuat diperintahkan oleh Kadis Pendidikan Kabupaten Simalungun dalam hal penerbitan SK guru PTT tahun 2020.
"Kita akan sampaikan dalam orasi bersama massa,"pungkas Ganda.
Ganda juga menyerahkan surat pemberitahuan ke Kapolres Simalungun melalui Kasat Intel AKP Restuadi telah menandatangani telah menerima surat pemberitahuan aksi. (Jhony RM/Sim)/PE
TAG : simalungun,pendidikan