Keterangan Gambar : Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi, saat memberi keterangan kepada sejumlah wartawann Selasa, (17/9/2024).
RADARMEDAN.COM MEDAN - Penutupan pekan olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut akan berlangsung di Stadion Utama Sport Center Sumatera Utara pada Jumat (20/9/2024) mendatang.
Sekitar 30 ribu tamu undangan diperkirakan bakal hadir dalam Closing Ceremony nanti.
Guna lancarnya lalu lintas, Polda Sumut akan melakukan rekayasa lalu lintas menuju venue, diantaranya termasuk penutupan sejumlah ruas jalan.
Untuk pengamanan, setidaknya ada 1.123 personel gabungan yang akan mengamankan kegiatan penutupan, diantaranya 882 personel Polisi.
Sementara, 241 lainnya adalah gabungan TNI, satpol PP, Damkar, hingga Dinkes.
Polda Sumut berharap dengan adanya rekayasa lalu lintas, masyarakat bisa mematuhi dan petunjuk arah yang diberikan.
“Kami harapkan bapak ibu tolong patuhi petunjuk arahan petugas di jalan. Kalau tak dikhawatirkan itu akan menghambat pergerakan tamu dari kediaman ke venue,"kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi, Selasa, (17/9/2024).
Closing Ceremony penutupan PON rencananya akan digelar pada 20 September sejak pukul 15.00 hingga 22.30 WIB.
Untuk pengamanan, Polda Sumut membaginya dalam kode ataupun tingkat hijau, kuning hingga merah.
Hijau diartikan kondisi pengamanan ataupun lalu lintas kendaraan maupun orang masih normal dan baik-baik saja.
Kemudian, apabila mulai ada peningkatan jumlah orang yang mengakibatkan tak bisa dibuat berjalan kaki pola akan diganti ke kuning.
Sedangkan pola pengamanan zona merah dilakukan akan berkoordinasi dengan Event Organizer.
"Kalau suatu saat evaluasi di lapangan oeningkatan atau eksalasi meningkat maka akan diganti skema kuning akan ada penebalan personel di venue bisa berjalan meski eskalasinya sudah kuning,"ungkapnya.
"Termasuk kalau merah ini kami akan terapkan kontigensi plan. Jadi rencana pengamanan kontigensi jadi kami siapkan dengan koordinasi dengan EO bagaimana kondisi disiapkan,"sambungnya.
Penyekatan, mengalihkan dan rekayasa lalu lintas dimulai Pukul 13:00 WIB.
Berikut Daftar Rekayasa Lalu Lintas yang Diberlakukan:
- Simpang Jati Kembar, menuju Jalan Sultan Serdang Stadion Utama Sumut Sport Center
- Simpang Batang Kuis, (Jalan Tembakau Deli- Jalan Rumbia)
- Simpang Aras Kabu (Jalan Batang Kuis - Jalan Karantina Ikan)
- Simpang Penara (Jalan Penara - Jalan Karantina dan Jalan Sultan Serdang)
Pada titik penyekatan diatas akan dilakukan penyekatan selektif prioritas dan kendaraan yang diizinkan masuk hanya kendaraan berstiker yang sudah divalidasi panitia.
Sedangkan untuk roda dua diizinkan masuk dan parkir di kantong parkir yang sudah disiapkan.
Pengalihan Rute Kendaraan Tanpa Stiker Dari Medan Tujuan Bandara dan Lubuk Pakam dan Sebaliknya
Bagi kendaraan tanpa stiker yang datang dari arah Kota Medan menuju Bandara Internasional Kualanamu maupun ke Lubuk Pakam, setibanya di Simpang Jati Kembar (Jalan Sultan Serdang - Jalan Batang Kuis) akan dialihkan melalui Jalan Batang Kuis.
Setibanya di Simpang Aras Kabu, belok ke kanan arah Jalan Rumbia.
Sedangkan untuk kendaraan roda empat yang datang dari arah Bandara Kualanamu menuju Medan akan dialihkan melalui Jalan Tol dan Simpang Penara.
Lokasi Parkir Mobil dan Motor
Mobil
1. Parkir mobil Very Important Person (VIP) berada di area Stadion Utama Sport Center Sumut. Ada tiga lokasi masing-masing mampu menampung 250 mobil.
2. Parkir mobil Very Important Person (VIP) berada di Wing Hotel, berjarak 200 meter atau 5 menit dari Stadion Utama Sport Center Sumut. Disini bisa menampung 200 kendaraan.
3. Parkir mobil Very Important Person (VIP) dan Kontingen berada di Cargo Bandara Kualanamu yang berjarak sekitar 6 Kilometer, 10 menit dari
Stadion Utama Sport Center Sumut. Bisa menampung 1.000 kendaraan.
4. Parkiran umum mobil di Lapangan Binamuda, 5 Kilometer dari Stadion Utama Sport Center Sumut.
5. Parkiran umum mobil di Kompleks Citraland, Jalan Sultan Serdang.
6. Parkiran umum mobil di SMA Negeri 1 Tanjung Morawa
Sepeda Motor
1. Parkir sepeda motor ada di Warkop Agam Paloh KNO, kurang lebih di seberang Hotel Wing, Jalan Sultan Serdang
2. Parkir di warung Ayam Penyet antara Jalan Sultan Serdang (Lintas Bandara) dan Jalan Peringgan. Menampung 500 motor.
3. Parkir Motor di rumah Hakim tak jauh dari parkiran di warung ayam penyet.
4. Parkiran di lapangan Gang Sawo, Jalan Batang Kuis. Sekitar 10 menit dari Stadion Utama Sport Center Sumut.
Untuk lokasi parkir yang jauh dari Stadion Utama Sport Center Sumut akan disediakan bus yang akan mengantar jemput pengunjung.
Kendaraan yang bisa masuk ke area Sport Center Sumut hanya mobil yang memiliki stiker khusus yakni VIP, kontingen dan stiker panitia.(HM/PE)
TAG : tni--polri,sumut,olahraga