RADARMEDAN.COM, Samosir - Wakil Bupati Samosir Ir. Juang Sinaga membuka secara resmi Pelatihan Manajemen Homestay Desa Wisata bertempat di Balai Desa Sianjur Mulamula, Kecamatan Sianjur Mumamula, Selasa (07/05).
Wakil Bupati Samosir dalam arahannya menyampaikan bahwa Pemerintah sangat menyambut baik kegiatan pelatihan manajeman homestay desa wisata sebagai sebuah wadah untuk melatih para pemilik dan.pengelola homestay dalam memahami dan mengembangkan sistem manajemen pengelolaan usaha homestay demi mendukung kemajuan kepariwisataan Samosir, serta untuk meningkatkan kualitas sarana dan prasarana, pengelolaan, promosi dan pemasaran desa wisata serta untuk mengembangkan usaha pariwisata melalui BUMDes. Kepada para Kepala Desa, Wabup menghimbau agar konsisten mengalokasikan dana desa untuk mendukung pengembangan suatu kawasan di desa yang memiliki potensi pariwisata menjadi desa wisata.
Wabup berharap dengan diadakannya pelatihan manajemen homestay ini dapat mendukung pencapaian Visi Kabupaten Samosir yaitu " Mewujudkan Masyarakat Samosir Yang Sejahtera, Mandiri dan Berdaya Saing Berbasis Pada Pariwisata dan Pertanian".
Pada kesempatan ini, Wabup menyerahkan bantuan dari Kementerian Pariwisata RI secara simbolis kepada pemilik dan pengelola Homestay berupa kasur single, sprey, bantal, handuk dan buku tamu.
Peserta pelatihan sebanyakn40 orang terdiri dari pemilik dan pengelola homestay di kawasan Desa Sianjur Mamula Dysun III Hutabalian, kawasan Desa Sarimarrihit, kawasan Desa Aek sipitu Dai, kawasan Desa Boho Kecamatan Sianjur Mulamula serta kawasan Desa Sosor Dolok Kecamatan Harian.(humas/red)
TAG : parawisata,daerah