Pastikan Pekerjaan Maksimal, Bobby Tinjau Pembetonan di Tanjung Mulia

Oleh : Radar Medan | 06 Nov 2021, 17:04:00 WIB | 👁 2031 Lihat
Berita Kota
Pastikan Pekerjaan Maksimal, Bobby Tinjau Pembetonan di Tanjung Mulia

RADARMEDAN.COM - Wali Kota Medan Bobby Nasution meninjau pembetonan Gang Lomba Lingkungan 15, Kelurahan Tanjung Mulia Hilir, Kecamatan Medan Deli, Sabtu (6/11) untuk memastikan program yang bersumber dari Dana Kelurahan ini berjalan dengan baik dan sesuai ketentuan.

Didampingi Plt Kadis Pekerjaan Umum (PU) Kota Medan Ferry Ichsan, Plt Kadis Pendidikan Topan OP Ginting, Kabag Tapem Ridho Nasution, Kabag Prokopim  Arrahman Pane, serta Camat Medan Deli Ferry Suheri, Wali Kota mengecek kondisi gang buntu yang telah siap untuk dibeton tersebut. Kehadiran Bobby Nasution disambut gembira warga sekitar. Pasalnya selama ini kondisi gang tersebut memprihatinkan dan selalu digenangi air jika hujan karena permukaan lebih rendah dari jalan.

Saat peninjauan tersebut, Bobby Nasution juga menyoroti parit kecil di depan sebagian rumah warga. Ia minta parit itu segera diperbaiki,  sebab tidak sesuai standar.

"Setiap kali melakukan pembetonan, baik gang maupun jalan,  perhatikan drainase. Jika drainase sesuai standar, tentunya saat hujan deras gang mau pun jalan yang telah selesai dibeton tidak tergenang lagi," kata Bobby Nasution.

Di sela-sela peninjauan berlangsung, seorang ibu paruh baya datang menghampiri Wali Kota. Warga yang mengaku bernama Lina (58) itu mengadukan kondisi rumahnya yang tidak layak huni dan menjadi langganan banjir. Pasalnya, letak rumah wanita yang sudah tidak memiliki suami dan harus mengasuh lima cucunya itu lebih rendah dari permukaan Gang Lomba.

Mendengar keluhan tersebut, Bobby Nasution langsung memanggil Camat Medan Deli dan Lurah Tanjung Mulia Hilir Hendra Syahputra, kemudian bersama-sama mendatangi dan melihat kondisi rumah tersebut.

Bobby Nasution tampak prihatin melihat kondisi rumah warga itu. Dia meminta kepada Camat dan Lurah untuk memperhatikan Lina beserta keluarganya, antara lain segera meninggikan halaman rumah dan mengupayakan pembenahan rumah tersebut agar layak huni.

Selain itu Bobby Nasution  juga memastikan agar Lina masuk Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), sehingga dapat menerima berbagai bantuan sosial. Kepedulian Wali Kota ini membuat Lina sangat terharu dan tak dapat menahan air matanya menetes.

 "Terima kasih Pak Wali karena telah melihat dan membantu kami. Semoga Pak Wali senantiasa diberi kesehatan agar bisa terus memperhatikan warga kurang mampu," ungkap Lina.

Lurah Tanjung Mulia Hilir, Hendra Saputra menerangkan, pembetonan Gang Lomba yang terletak di Lingkungan 15 ini sepanjang 68,5 meter dengan lebar 2,5 meter dan tebal 15 centimeter.

"Sistem pengadaannya swakelola dan pelaksananya kelompok masyarakat,  sedangkan penyediaan bahannya melalui e-katalog. Sedangkan anggarannya sebesar Rp 52 juta," ungkap Hendra Saputra.

Dia menyebutkan,  pembetonan di Kelurahan Tanjung Mulia Hilir dengan menggunakan dana kelurahan juga terdapat di sembilan titik lagi. Kesembilan titik tersebut yakni Alfaka II-IV Lingkungan IV, Alfaka IX Lingkungan VI,  Gang Wakaf  Lingkungan VIII, Gang Saudara Lingkungan 14, Gang Turi Lingkungan 17, Lorong Toba Lingkungan 18, Lorong Gereja Lingkungan 19, Gang Rukun Lingkungan 22,  dan Kawat II Ujung Lingkungan 22.

Menyikapi  keluhan warganya kepada Wali Kota, Hendra mengatakan akan segera berkoordinasi dengan organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, guna mengupayakan agar dilakukan perbaikan rumah.

"Kita usulkan agar rumah Bu Lina masuk dalam program bedah rumah. Kita akan cek kelengkapan surat-surat rumah itu sebagai persyaratan untuk bisa masuk program tersebut," jelasnya seraya menambahkan sebelumnya pihak kelurahan juga telah membantu dengan memasukkan aliran listrik ke rumah tersebut. (Hanson Munthe)/PE


TAG : metropolitan,medan


Komentar Facebook

Tuliskan Komentar dengan account Facebook

Kembali Ke halaman Utama

Berita Lainnya:

edybingung.jpg

Dalam Debat Terakhir Pilkada Sumut, Edy Bingung Saat ditanya Bobby B35

🔖 POLITIK 👤Radar Medan 🕔07:37:20, 14 Nov 2024

RADARMEDAN.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Utara kembali menggelar debat publik ketiga yang menjadi penutup pada Pemilihan Gubernur Sumatera Utara (Pilgub Sumut) 2024 pada Rabu malam, 13 November 2024 di Tiara Convention Center Medan. Kedua pasangan calon nomor urut 1, Bobby Nasution-Surya, dan nomor urut 2, Edy Rahmayadi-Hasan Basri . . .

Berita Selengkapnya
debat3.jpg

Debat Terakhir Pilgubsu, Ketua KPU Minta Masyarakat Sumut Pergunakan Hak Pilih

🔖 POLITIK 👤Radar Medan 🕔21:52:49, 13 Nov 2024

RADARMEDAN.COM -  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Utara kembali menggelar debat publik ketiga yang menjadi penutup pada Pemilihan Gubernur Sumatera Utara (Pilgub Sumut) 2024 pada Rabu malam, 13 November 2024. Bertempat di Tiara Convention Center, Jalan Imam Bonjol, Medan. Dua pasangan calon (Paslon) dengan nomor urut 1, Bobby . . .

Berita Selengkapnya
damai1.jpg

Kasus Anak Saling Lapor di Padangsidimpuan, Berakhir Damai Dimediasi Polres

🔖 HUKUM DAN KRIMINAL 👤Radar Medan 🕔17:47:45, 12 Nov 2024

RADARMEDAN.COM, PADANGSIDIMPUAN - Kasus viral seorang anak yang sempat ditetapkan sebagai tersangka oleh Polres Padangsidimpuan kini berakhir dengan kesepakatan damai, Selasa (12/11/2024). Mediasi dipimpin Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Dr. Wira Prayatna. Setelah melalui mediasi yang diinisiasi oleh kepolisian dan dihadiri oleh pj. Bupati, . . .

Berita Selengkapnya
IMG-20241108-WA0076_crop_4.jpg

Rumah Ketua Golkar Labuhanbatu Dilempar Bom Molotov

🔖 POLITIK 👤Radar Medan 🕔13:00:47, 08 Nov 2024

RADARMEDAN.COM, LABUHANBATU - Rumah Ketua Partai Golkar Kabupaten Labuhanbatu yang juga mantan Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe, diduga dilempar bom molotov oleh orang tak dikenal (OTK). Kapolres Labuhanbatu AKBP Bernhard L Malau melalui Kasi Humas Polres Labuhanbatu AKP Syafrudin saat dikonfirmasi membenarkan kejadian . . .

Berita Selengkapnya
debat1medan.jpg

KPU Medan Gelar Debat Pertama Ini Daftar Panelisnya

🔖 POLITIK 👤Radar Medan 🕔11:58:30, 08 Nov 2024

RADARMEDAN.COM -Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan akan menggelar debat kandidat pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Medan hari ini, Jumat (8/11/2024) di Four Point by Sheraton Jalan Gatot Subbroto Medan yang akan dimulai pada pukul 19.00 WIB-21.00 WIB. Kepala Divisi (Kadiv) Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi . . .

Berita Selengkapnya
tpn.jpg

Raih Penghargaan Championship TP2DD, Pemko Medan Menjadi yang Terbaik di Sumatera

🔖 BERITA KOTA 👤Radar Medan 🕔09:10:25, 08 Nov 2024

RADARMEDAN.COM - Kembali Pemko Medan meraih penghargaan bergengsi di sektor digitalisasi. Kali ini Wali Kota Medan Bobby Nasution dan Wakil Wakil Wali Kota Medan H. Aulia Rachman berhasil membawa Kota Medan meraih penghargaan Championship TP2DD (Tim Percepatan Dan Perluasan Digitalisasi Daerah) terbaik 1 tahun 2024 tingkat Kota Wilayah . . .

Berita Selengkapnya
CYBER.jpg

Cegah Serangan Siber, Diskominfo Kota Medan Adakan Sosialisasi Keamanan Siber

🔖 METROPOLITAN 👤Radar Medan 🕔16:46:01, 07 Nov 2024

RADARMEDAN.COM - Sebagai upaya mencegah terjadinya ancaman dan serangan siber yang semakin kompleks di era digital saat ini, Pemko Medan melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Medan mengadakan Sosialisasi Keamanan Siber bertempat di Kantor Wali Kota Medan, Kamis (7/11). Sosialisasi yang di ikuti oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) . . .

Berita Selengkapnya
20241027_150420.jpg

Terkait Penebangan Kayu di Lereng Sipiso-piso, Kades Sebut untuk Lahan Pemakaman

🔖 UMUM 👤Radar Medan 🕔14:26:50, 28 Okt 2024

RADARMEDAN.COM, KARO - Penebangan kayu di kaki pegunungan Sipiso-piso beberapa waktu lalu membuat sejumlah pihak bertanya bagaimana legalitas penebangan kayu tersebut. Informasi yang diperoleh media ini saat menelusuri kasus ke desa Situnggaling, kabupaten Karo, Sumatera Utara pada 27 Oktober 2024 lalu bahwa kegiatan tersebut sudah . . .

Berita Selengkapnya
peradi.jpg

Pakar Hukum Pidana Minta Pelaku Pengeroyokan 4 Warga Taput Ditangkap

🔖 HUKUM DAN KRIMINAL 👤Radar Medan 🕔15:20:53, 02 Nov 2024

RADARMEDAN.COM, TAPANULI UTARA - Pengeroyokan empat warga yang terjadi di Jalan Lintas Sumatera Tarutung - Sipirok Rabu (30/10) kini menjadi perhatian publik. Pakar Hukum Pidana Dr. Raja Induk Sitompul SH MH menyebut penganiayaan yang dilakukan secara bersama sama di daerah Pahae itu murni kriminal dan harus diusut. "Menyikapi . . .

Berita Selengkapnya
dihadang.jpg

Kampanye Bobby Nasution di Nias Utara Dihadang Warga, Minta Jalan Diperbaiki

🔖 UMUM 👤Radar Medan 🕔10:11:59, 02 Nov 2024

RADARMEDAN.COM, NIAS UTARA - Calon Gubernur Sumatera Utara nomor urut 1 Bobby Nasution meninjau ruas jalan provinsi yang menghubungkan Gunungsitoli-Tuhemberua, Kecamatan Sawo menuju ibukota Kabupaten Nias Utara, yang telah mengalami kerusakan parah, Jumat (01/11/2024) siang. Dalam tinjauan itu, Bobby dan rombongan sempat dihadang dan . . .

Berita Selengkapnya

Berita Utama

Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami.

Jejak Pendapat

Siapa Calon Gubernur Sumut Pilihan Anda?
  Tidak Ada Pilihan
  Edy Rahmayadi
  Bobby Afif Nasution