RADARMEDAN.COM, DAIRI - Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI mengadakan seminar (webinar) dengan tema Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada Jumat (12/6/2020). Web seminar yang dilaksanakan melalui video conference, dihadiri langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI (Menko Maritim dan Ivestasi) Jenderal TNI (Purn) Luhut Binsar Pandjaitan yang didampingi oleh Deputi Bidang Koordinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Odo RM Manuhutu, Diikuti Bupati Dairi Dr.Eddy Keleng Ate Berutu.
Menko Maritim dan Investasi dalam kesempatan tersebut mengatakan pariwsata dan ekonomi kreatif ini sangat penting karena di Sumatera Utara banyak sekali tourist destination yang perlu dikembangkan. Sektor UMKM dikatakan Menko Maritim dan Investasi memiliki kontribusi yang sangat besar terhadap sektor ekonomi karena sektor ekonomi 80% ditopang oleh konstruksi dalam negeri.
“Sektor UMKM menyerap lebih dari 95% total tenaga kerja (lebih dari 115 juta). Berkontribusi pada 14,4% nilai ekspor non migas, penyumbang 61% PDB Nasional dan investasi di sektor UMKM sebesar 56% dari total investasi yang ada,” jelas Menko Maritim dan Investasi.
Saat ini Beliau katakan masih banyak UMKM yang belum melek digital dan ditengah pandemi covid-19 ini terjadi penurunan penjualan produk UMKM utamanya untuk kategori produk non esensial seperti pakaian dan elektronik. Untuk itu, Menko Maritim dan Investasi mengatakan penjualan melalui online kini menjadi solusi karena mampu bertahan bahkan cenderung mengalami peningkatan dalam jumlah penjualan sekitar 30%.
“Kini saatnya kita bergotong royong merangkul seluruh UMKM yang ada,” ucapnya.
Untuk mendorong transformasi UMKM dari offline menjadi online, Menko Maritim dan Investasi RI mengatakan Pemerintah menginisiasi Gerakan Nasional Gotong Royong dengan tema Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI).
Gernas BBI dikatakan Beliau diluncurkan secara resmi oleh Presiden Indonesia Joko Widodo pada tanggal 14 Mei 2020 dengan target 2 juta UMKM tambahan yang bergabung ke platform e-commerce. Sesuai dengan data terakhir, Menko Maritim dan Investasi menuturkan lebih dari 300.000 UMKM sudah bertransformasi ke online.
“Untuk Sumatera Utara, kami harapkan akan banyak UMKM yang bertransformasi ke online. Oleh karena itu, Gubernur Sumatera Utara diharapkan akan dapat mendorong para Pimpinan Daerah se-Sumatera Utara agar masuk ke platform ini,” tuturnya.
Sementara itu, untuk program pemulihan UMKM, Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Menko Maritim dan Investasi menerangkan ada beberapa hal yang akan dilaksanakan diantaranya mempercepat pengembangan desa wisata berdasarkan one village one product (OVOP) dengan menampilkan produk kreatif buatan masyarakat desa. Untuk kawasan Danau Toba, Beliau utarakan ada 10 desa yang akan dijadikan sebagai desa percontohan one village one product tersebut.
Usai seminar tersebut, Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu kepada Pimpinan OPD yang hadir dalam seminar tersebut mengatakan kiranya UMKM bangkit dan dapat berusaha lagi ditengah pandemi covid-19 ini. Pemerintah Pusat dikatakan Beliau menyediakan akses permodalan melalui Bantuan Insentif Pemerintah (BIP) atau melalui CSR BUMN/CSR PT. Pertamina (Persero) yang dapat digunakan oleh UMKM sehingga UMKM dapat mandiri dan tangguh. Oleh karenanya kepada OPD yang membidangi, Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu menginstruksikan agar dapat membina, mendorong dan mengembangkan UMKM sektor pariwisata dan ekonomi kreatif diantaranya seperti kuliner, kerajinan, pertanian dan yang lainnya.
Beliau juga mengatakan OPD terkait untuk membantu para UMKM agar dapat mendapatkan akses permodalan tersebut dengan segera mengusulkan ke Kementerian Pariwisata dan PT. Pertamina (Persero) sebagai bentuk stimulus ekonomi yang telah disiapkan pemerintah dalam penanganan covid-19. Sesuai dengan arahan Menko Maritim dan Investasi tentang transformasi UMKM dari Offline menjadi Online, Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu juga menginstruksikan agar segera menindaklanjuti hal tersebut untuk melakukan pembinaan sehingga para UMKM di Kabupaten Dairi dapat melaksanakan transformasi tersebut.
Turut hadir dalam web seminar tersebut Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi. Sementara itu Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu dalam seminar tersebut didampingi oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Charles Bancin, Plt. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Dairi Rotua Panjaitan, Plt Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan, Koperasi dan UKM Kabupaten Dairi Evron Pasaribu dan Kepala Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Ketenagakerjaan Kabupaten Dairi Drs. Marisi Sianturi, M.Si.(HM/PR)
TAG : dairi,daerah