RADARMEDAN.COM - Relawan Bobby Nasution-Aulia Rachman mendirikan posko bantuan korban banjir di sejumlah titik di Kota Medan. Sejumlah posko bantuan itu untuk meringankan beban para korban banjir di Medan.
Juru Bicara Tim Pemenangan Bobby-Aulia, Ikrima Hamidi mengatakan posko bantuan korban banjir telah didirikan di 5 titik di Medan. Diantaranya, di Kecamatan Medan Maimun, Medan Helvetia, Medan Johor, Medan Tuntungan dan Medan Sunggal.
"Sebenarnya, posko-posko sudah dibentuk sejak kemarin pagi. Kita dirikan posko- posko di titik-titik banjir di Kota Medan," jelasnya kepada wartawan, Sabtu (5/12/2020).
Ikrima Hamidi menambahkan 5 posko yang telah didirikan itu bertujuan untuk menampung bantuan dari Calon Wali Kota, Muhammad Bobby Afif Nasution dan calon Wakil Wali Kota Medan, H Aulia Rachman yang nantinya akan disalurkan kepada para korban banjir.
Selain 5 posko itu, Ikrima Hamidi menambahkan pihaknya juga memfungsikan 3 posko pemenangan Bobby Nasution dan Aulia Rachman sebagai posko bantuan korban banjir.
"Jadi, 3 posko pemenangan di Jalan Cik Ditiro, Jalan Cut Mutia dan Jalan Iskandar Muda, Medan juga kita fungsikan sebagai posko bantuan korban banjir," jelasnya.
Selain itu, terdapat juga sejumlah posko bantuan lainnya yang didirikan oleh para partai pendukung Bobby-Aulia di wilayahnya masing-masing.
Sejumlah posko bantuan korban banjir itu akan terus beroperasi sampai kondisi banjir benar-benar mereda.
"Kita sudah tugaskan agar keberadaan posko bantuan itu tetap terus dioperasikan sampai banjir mereda. Bisa jadi sampai 3 sampai 4 hari kedepan atau bahkan lebih," paparnya.
Untuk menghindari pelanggaran kampanye, Ikrima Hamidi mengatakan pihaknya telah melarang seluruh pihak terkait untuk tidak membagi-bagikan brosur Bobby-Aulia di masa tenang.
"Sudah saya ingatkan agar jangan membagi-bagikan brosur. Sebab, ini murni gerakkan membantu masyarakat," pungkasnya.(MC/PC/PR)
TAG : medan