Keterangan Gambar : Minggu (11/04/2021) di depan Mapolrestabes Medan masyarakat menyampaikan terimakasih dengan menyampaikan kiriman papan bunga kepada Kapolrestabes Medan atas penutupan secara permanen ketiga tempat hiburan yang diduga juga tempat maksiat.
RADARMEDAN.COM - Tiga diskotik Sky Garden, Cafe Duku Indah, dan Cafe Champion di Desa Namo Rube Julu, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut), akhirnya secara resmi ditutup dan disegel oleh petugas gabungan, Jumat (09/04/2021) lalu.
Minggu (11/04/2021) di depan Mapolrestabes Medan masyarakat menyampaikan terimakasih dengan menyampaikan kiriman papan bunga kepada Kapolrestabes Medan atas penutupan secara permanen ketiga tempat hiburan yang diduga juga tempat maksiat.
Ucapan terimakasih tersebut lewat papan bunga di sampaikan masyarakat dengan mengatasnamakan masyarakat Kota Binjai, Kabupaten Langkat dan Deliserdang.
Kasat Narkoba Polrestabes Medan, Kompol Oloan Siahaan ketika dikonfirmasi media mengatakan pihaknya juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang sudah membantu kinerja kepolisian.
"Dengan adanya informasi dari masyarakat, kita bersama pihak-pihak terkait langsung melakukan penyegelan dan penutupan Tempat Hiburan Malam (THM)," kata Kasat Narkoba Polrestabes Medan.
Kompol Oloan Siahaan juga menghimbau kepada masyarakat jangan sungkan untuk melaporkan Tempat Hiburan Malam (THM) yang sudah membuat resah di wilayah sekitarnya.
"Apalagi di wilayah sekitarnya tempat peredaran narkoba, segera melaporkan kepada Satreskim Narkoba Polrestabes Medan dan kita akan langsung menindak lanjuti informasi masyarakat," Tegas Kasat Narkoba Polrestabes Medan.(Rahmad)/PE
TAG : langkat,binjai,deliserdang