Hadiri Wisuda MAN IC, Wabup Tapsel : Jangan Berpuas Diri Karena Perjalanan Belum Seberapa
Oleh : Radar Medan | 13 Apr 2025, 20:54:11 WIB | π 478 Lihat Pendidikan
Keterangan Gambar : Wakil Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) H. Jafar Syahbuddin Ritonga saat menghadiri wisuda dan pelepasan siswa/i angkatan VI MAN Insan Cendekia Kabupaten Tapanuli Selatan di Kecamatan Sipirok, Sabtu (12/4/2025).
RADARMEDAN.COM, TAPANULI SELATAN - Wakil Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) H. Jafar Syahbuddin Ritonga mengatakan janganlah berpuas diri karena perjalanan belum seberapa.
Hal itu disampaikannya saat menghadiri wisuda dan pelepasan siswa/i angkatan VI MAN Insan Cendekia Kabupaten Tapanuli Selatan di Kecamatan Sipirok, Sabtu (12/4/2025).
Pada kesempatan itu, Wabup Tapsel menjelaskan, bahwa separuh hidupnya ia gunakan untuk menuntut ilmu, karena di usianya yang sudah tidak muda lagi masih berkeinginan untuk terus melanjutkan pendidikan.
βSaya mengemban pendidikan di sekolah SD 6 tahun, SMP 3 tahun, SMA 3 tahun, S-1 4 tahun, S-2 2 tahun dan S-3 4 tahun sampai umur saya 22 tahun,β ungkap Wabup yang menjadi orang pertama di Sumut memperoleh gelar MBA, DBA.
Wakil Bupati juga menyampaikan agar anak-anak jangan berpuas diri karena perjalanan belum seberapa. Oleh karena itu lanjutkan kependidikan yang lebih tinggi.
"Pendidikan menjadi hal yang sangat penting. Sebagaimana dalam (HR. Muslim) menyebutkan, βTuntutlah ilmu dari buaian, sampai keliang lahat," ungkap Wabup.
Kemudian walaupun ditengah efisiensi anggaran, kami akan tetap berusaha untuk meningkatkan anggaran pendidikan berupa beasiswa untuk anak-anak kami yang berprestasi, demi meningkatkan SDM di Tapsel sehingga visi misi yang maju dengan berkarakter unggul, sehat, cerdas dan sejahtera menyongsong Indonesia emas 2045 dapat terwujud.
Lanjut Syahbuddin beliau juga mengingatkan agar bisa beradaptasi dengan segala bentuk perubahan, apabila tidak bisa menyesuaikan diri maka akan tergilas dengan zaman.
βPerang dunia sekarang tidak lagi dengan senjata, akan tetapi dengan ekonomi seperti kebijakan Presiden Amerika Serikat, yang mengubah tarif perdagangan dengan beberapa negara, yang mengubah perekonomian,β jelas Wakil Bupati.
Sementara Kepala MAN IC Abdul Hakim Siregar, S.Pd.I., MSi mengapresiasi atas kehadiran Wabup Tapsel yang juga tokoh pendidikan Sumatera Utara pada acara wisuda ini.
Selanjutnya beliau melaporkan bahwa wisuda tahun ini ada 65 orang yang terdiri dari laki-laki 38 orang dan perempuan 27 orang.
Lalu ia menyampaikan pesan kepada wisudawan-wisudawati, bahwa kalian itu harus luas dalam berwawasan baik dalam pengetahuan agama maupun pengetahuan umum karena keduanya harus seimbang, pesannya.
Setelah itu Wabup Tapsel melakukan prosesi pelepasan secara simbolis kepada 10 wisudawan yang lulus melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) diantaranya UI, UGM, Brawijaya dan lain-lain. (Pardosi)/PE
RADARMEDAN.COM - Sebuah insiden kekerasan viral di media sosial setelah seorang pria menganiaya karyawan konter telepon seluler di Medan, Sumatera Utara.
Tersangka, yang diduga emosi karena masalah pengisian saldo DANA, menggunakan kayu dan kursi plastik untuk melukai korban. Polisi berhasil menangkap pelaku kurang dari 24 jam setelah laporan . . .
RADARMEDAN.COM, DELI SERDANG β Tiga orang tersangka ditangkap Tim Siber Polda Sumatera Utara (Sumut) dalam operasi penggerebekan konten pornografi daring yang disiarkan langsung via aplikasi live streaming.
Kasus ini menguak eksploitasi teknologi untuk kejahatan seksual, dengan satu tersangka masih dalam pengejaran.
Operasi . . .
RADARMEDAN.COM, PEMATANGSIANTAR - Jamur Tiram Qorry diharapkan bisa menjadi komoditi ekspor dari Kota Pematangsiantar. Apalagi usaha tersebut sudah berbadan hukum perseroan terbatas (PT) dan memiliki rumah produksi yang terpisah dengan rumah tinggal.
Harapan tersebut disampaikan Wakil Wali Kota Pematangsiantar Herlina di acara Syukuran dan Soft . . .
RADARMEDAN.COM, DELI SERDANG - Seorang pengendara motor terpaksa dievakuasi dari Jalan Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi (MKTT) pada Selasa (1/4/2025).
Pengelola tol, PT Jasamarga Kualanamu Tol (JKT), segera mengambil tindakan setelah kejadian tersebut dilaporkan.
Direktur Utama PT JKT, Thomas Dwiatmanto, menjelaskan bahwa pengendara . . .
RADARMEDAN.COM β Sejumlah massa dari Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Sumut (APMS) menggeruduk Mapolda Sumatera Utara (Poldasu) pada Senin (24/3/2025).
Mereka mendesak kepolisian segera menangkap Direktur Utama Bank Sumut yang telah dua kali mangkir dari panggilan penyidik dan mengabaikan surat penjemputan paksa terkait dugaan tindak . . .
RADARMEDAN.COM β Polda Sumatera Utara menggelar upacara serah terima jabatan Pejabat Utama (PJU) dan Kapolres jajaran Polda Sumut yang dipimpin langsung oleh Kapolda Sumut di Lapangan Ks. Tubun, Mapolda Sumut, pada Senin, 24 Maret 2025.
Acara ini menjadi momentum penyegaran organisasi sekaligus menandai rotasi personel untuk . . .
RADARMEDAN.COM, ASAHAN - Sebagai bentuk Komitmen Yang kuat dari Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mewujudkan pembangunan Balai Latihan Kerja (BLK) di Kabupaten Asahan, Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., M.A.P., didampingi Kadis Ketenagakerjaan, Kepala Baperida melakukan kunjungan ke Ditjend Pembinaan,.Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Kemenaker RI, . . .
RADARMEDAN.COM, KARO - Sidang Lanjutan pembacaan tuntutan pembunuhan wartawan dan keluarga, Rico Sempurna Pasaribu (47), istri Elfrida Ginting (48), anak Sudi Investi Pasaribu (12 ) dan cucu Loin Situngkir (3) di Pengadilan Negeri (PN) Kabanjahe, Kabupaten Karo di mulai Pukul 16:00 Wib Senin (17/03/2025)
Jaksa Penuntut Umum (JPU) masing-masing . . .
RADARMEDAN.COM - Polda Sumut resmi menetapkan eks Kepala Cabang Bank Sumut Aeknabara, MEN, sebagai tersangka dalam kasus dugaan pelanggaran Undang-Undang Perbankan, kuasa hukum Tianas Situmorang, Poltak Silitonga SH MH merasa keberatan.
Penetapan MEN, eks kepala cabang Bank Sumut Aeknabara sebagai tersangka kasus Bank Sumut vs Tianas Situmorang . . .
RADARMEDAN.COM β Kepolisian Republik Indonesia kembali melakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Polda Sumatera Utara (Sumut).
Dalam surat telegram bernomor ST/489/KEP./2025 hingga ST/492/KEP./2025, sebanyak 46 perwira menengah dan tinggi mengalami pergeseran jabatan, baik dalam bentuk promosi, rotasi, maupun mutasi ke . . .