RADARMEDAN.COM - Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Sumatera Utara (Dirreskrimsus Polda Sumut) Kombes Pol John CE Nababan SIK MH menggelar kegiatan Zona Integritas.
"Adapun kegiatan ini akan menjadi titik awal dimulainya pembangunan Zona Integritas di lingkungan Ditreskrimsus Polda Sumut, sehingga tercapainya Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM)," kata orang nomor satu dijajaran Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Sumut Kombes Pol John CE Nababan SIK MH kepada awak media, Jumat (26/2/2021).
Tambahnya, pencanangan ini merupakan kegiatan membangun komitmen bersama antara Pimpinan jajaran internal, masyarakat dan instansi lain yang terkait seperti Instansi Pemerintah, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Perguruan Tinggi, pelaku dunia usaha, dan lain sebagainya.
Kegiatan di awali dengan apel fungsi pukul 07.30 WIB, bertempat di lapangan apel pagi Ditreskrimsus Polda Sumut.
Pada kesempatan itu Dirreskrimsus Polda Sumut Kombes Pol John CE Nababan SIK MH memberikan arahan tentang Pencanangan Zona Integritas di lingkungan Ditreskrimsus Polda Sumut.
Kemudian dilanjutkan dengan Penandatanganan Fakta Integritas antara Dirreskrimsus Polda Sumut dengan perwakilan Pamen, Pama, Brigadir dan PNS Ditreskrimsus Polda Sumut.
Kegiatan tersebut mematuhi protokol Covid-19 dan berjalan lancar, serta dilanjutkan dengan foto bersama. (Rio-RM)/PE
TAG : sumut