Keterangan Gambar : Rakerda PDIP Sumatera Utara yang digelar di Le Polonia Hotel, Medan, Sabtu (8/2/) Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristianto ditemui sejumlah wartawan di Medan (Foto Rio-RM)
RADARMEDAN.COM - Usai menghadiri Rakerda PDIP Sumatera Utara yang digelar di Le Polonia Hotel, Medan, Sabtu (8/2/) Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristianto ditemui sejumlah wartawan di Medan, salah satunya RADARMEDAN.COM
Usai menyapa Bupati dari partai PDI Perjuangan yang hadir, Hasto berbincang dengan Plt Walikota Medan Akhyar Nasution. Hasto bahkan sempat terlihat bercanda dengan tidak menyebut Plt kepada Walikota.
"Walikota Medan Akhyar Nasution dalam menyebut Plt nya kita pelankan, yang kita kuatkan Wali Kota Medan," sebut Hasto.
Terkait Pilkada Medan, Hasto menyebut tentang pentingnya Pilkada Medan, dimana Medan adalah Ibukotanya Sumatera Utara, tentu harus menjadi contoh bagi daerah lainnya, tata kelola kota hingag kebersihannya.
"Mengenai Calon Wali Kota Medan, tentu idealnya kita mendorong kader partai, namun tentunya kita juga harus mendengarkan aspirasi rakyat," jelas Hasto.
Hasto juga mengatakan DPP PDIP mendengarkan suara dari sejumlah PAC PDIP di Medan yang sempat menyampaikan dukungan kepada Akhyar. Namun, dia mengatakan keputusan ada di tangan Megawati Ketum DPP PDI Perjuangan. (Rio-RM)/PE/red
TAG : politik